Seniman & Budayawan
Y. Ramoyo
Jl. Rajawali 4 C, Pring Wulung, Depok, Sleman INDONESIA

Ulasan
Nama lengkapnya adalah Yohanes Ramoyo, ayah dari tiga orang anak dan suami dari seorang istri ini adalah seorang dalang dan pensiunan pegawai dari Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada. Minatnya pada dunia kesenian sudah terbina sejak kecil, khususnya dalam seni pedalangan. Hobi nonton wayang dari kampung ke kampung membuatnya berkeinginan membikin wayang dari kertas dan mementaskannya bersama teman-temannya.
Kemampuannya mendalang didapat dari belajar atau kursus selama tiga tahun di Pratjimosono, Keraton. Pasang surut dalam dunia kesenian sering melibas hidupnya, karena bidangnya ini sangat sulit untuk menjamin keberlangsungan ekonomi keluarganya maka dia melamar pekerjaan sebagai pegawai di Fakultas Geografi UGM.
Pendidikan diawali dari SD di Tegal Panggung tahun 1956, SMP Kristen di Poncowinatan tahun 1960, dan terakhir di SMA 3 Yogyakarta. Kemampuan dalam pedalangan selain didapat dari pelatihan di Keraton juga dari Bapak Samono di Desa Mbener dan Bapak Basirun di Ndalem Pakuningratan. Dari beberapa anaknya ternyata tidak ada yang mewarisi keahliannya, kendati para putranya gemar dengan dunia kesenian.
Pentas pedalangan pernah dilakukan, di antaranya adalah di AGASA Gedong Kiwo (mendalang untuk orang asing), juga di Fakultas Geografi tahun 1976. Penghargaan secara formal belum diperolehnya, akan tetapi apresiasi penonton yang baik merupakan penghargaan yang tidak terkira baginya.