Seniman & Budayawan
Juwaraya
Sembungan RT. 3 Bangunjiwo Kasihan Bantul
Telp: +62-815-7879-2072

Ulasan
Pendidikan formalnya hanya sampai SMA. Namun, anak terakhir dari empat bersaudara ini merupakan seniman serba bisa. Betapa tidak, dari membuat naskah, sutradara, pencipta tembang, pelatih, sampai kostum dan tetek bengek keperluan pementasan lainnya ia kuasai dengan matang. Semua keahliannya itu ia salurkan untuk kesenian Tari Mandrawanaran di Kelompok Langen Mudho Mandra Budhoyo yang di dalamnya juga ia dipilih sebagai ketuanya.
Sebagai seorang seniman Mandrawanaran, Juwaraya memang berasal dan besar di lingkup ini. Selain ayahnya yang pelaku Mandrawanaran, kakeknya pun tak sedikit mewariskan ilmu kepadanya. Sedari kecil, Jiwaraya sudah akrab benar dengan gerak tari, tembang maupun gending-gending Jawa untuk Mandrawanaran.
Juwaraya sudah menelurkan beberapa naskah pentas untuk kelompok Langen Mudho Mandra Budhoyo. Di antaranya adalah Rama Tambak, Wiru Pekso Leno, Prahasto Leno, Anggada Dutho, Senggono Dutho, Dewa Tamtaka Leno, Trisirah Leno, Triangga Takon Bopo, Trianggo Takon Maleng, dan Trianggo Ngenger. Kini, selain membina Mandra Budhoyo, ia juga tercatat sebagai Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Pendidikan dan Budaya Kabupaten Bantul.