Seniman & Budayawan

KRT Sutambo Jogobroto

Suryowijayan, Yogyakarta INDONESIA

KRT Sutambo Jogobroto

Ulasan

KRT Sutambo Jogobroto, empu tari klasik gaya Yogyakarta, lahir di Yogyakarta, 20 Oktober 1918. Pendidikan formalnya hanya sampai HIS Taman Siswa tahun 1935. Ia tumbuh di lingkungan keluarga yang memang telah berkecimpung dalam dunia seni. Ayahnya, R.I. Pangarso, seorang abdi dalem Kraton Yogyakarta, adalah seniman karawitan. Rumah orang tuanya di kampung Suryowijayan, sering dipakai untuk latihan tari ande-ande lumut dan topeng. Berawal dari sinilah, Sutambo tergerak ikut mempelajarinya. Dengan bekal kemampuan menari, cita-cita menjadi abdi dalem terlaksana.

Pada tahun 1935, Sutambo mulai mempelajari seni tari secara serius di Kradha Beksa Wirama dan karena ketekunan dan bakat, ia mampu menjadi penari yang baik. 1936, ia resmi menjadi penari Kraton Yogyakarta dan tahun 1937 ia diangkat sebagai jajar minuman dengan nama Sosrodegsono. Pada tahun 1939, ia diangkat menjadi wakil carik bibliothek dengan nama Sastrodarsono.

Pada zaman Jepang, 1945, atas perintah Kraton, ia ditugasi untuk memberikan pelajaran seni tari Jawa pada beberapa Sekolah Rakyat di Kotamadya Yogyakarta, untuk mengurangi jam pelajaran seni tari Jepang. Pada masa kemerdekaan, Sutambo melawat ke beberapa negara dalam misi kesenian Indonesia, selama tiga bulan ke RRC (1954), ke Eropa Timur dan Afrika (1957), dan ke Amerika dalam The New York World Fair selama satu tahun (1964). Juga di berbagai wilayah di Indonesia, ia melakukan kunjungan tari ke Kalimantan (1956), mengikuti Festival Ramayana Tingkat Nasional di Prambanan (1971), dan mengikuti Festival Ramayana Tingkat Internasional di Pandaan Jawa Timur (1971).

Atas ke-empu-annya dalam dunia seni tari klasik Yogyakarta, Sutambo dipercaya mengajar di beberapa perkumpulan seni tari, Kridha Beksa Wirama (1940-1963), Irama Citra (1950-1965), Kraton Yogyakarta (1972-sekarang), dan Pamulangan Beksa Ngayogyakarta, dan juga menjadi guru tidak tetap di SMKI. Tari "Sari Martoyo Gagah" adalah salah satu karya tarinya yang terkenal.

jogjastreamers

JOGJAFAMILY 100,2 FM

JOGJAFAMILY 100,2 FM

JogjaFamily 100,9 FM


SWARAGAMA 101.7 FM

SWARAGAMA 101.7 FM

Swaragama 101.7 FM


SOLORADIO 92,9 FM

SOLORADIO 92,9 FM

Soloradio 92,9 FM SOLO


GERONIMO 106,1 FM

GERONIMO 106,1 FM

Geronimo 106,1 FM


UNIMMA FM 87,60

UNIMMA FM 87,60

Radio Unimma 87,60 FM


UNISI 104,5 FM

UNISI 104,5 FM

Unisi 104,5 FM


Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini