Tradisional

Soto Kadipiro Yogyakarta

Jalan Wates 33, Yogyakarta
Telp: (0274) 618 722

Soto Kadipiro Yogyakarta

Ulasan

Apa menariknya soto ayam Kadipiro?

  • Soto nostalgia. Banyak pengunjung yang datang lantaran dulu, saat masih kecil diajak ke sana oleh bapak, ibu bahkan simbah-simbahnya. Jadi mengunjungi warung soto ini sekaligus mengenang sejarah perjalanan hidup para pembaca sekalian.
  • Buka pas libur Lebaran. Menurut informasi yang di dapat tim gudeg.net, warung soto ayam Kadipiro hanya libur selama tiga hari saat Lebaran, selebihnya tetap buka seperti biasa. 
  • Termasuk warung yang buka sebelum proklamasi kemerdekaan. Warung soto Kadipiro awalnya buka tahun 1921. Pelopornya adalah bapak Karto Wijoyo. Setelah beliau meninggal pada tahun 1972, usaha keluarga ini dilanjutkan putranya, bapak Widadi Dirjo Utomo. 
  • Perkedelnya juara. Selain ada lauk dada atau brutu ayam serta tempe bacem yang enak, perkedel di warung soto Kadipiro jalan Wates rasanya juara. Gurih dan juga tidak berminyak. 
  • Meski ramai tapi waktu tunggunya relatif pendek. Warung soto Kadipiro jalan Wates yang menjadi pelopor usaha sejenis di tempat berbeda selalu ramai. Dari sejak buka hingga tutup di sore hari. Biarpun situasinya ramai, namun pengunjung tak pernah dibiarkan menunggu terlalu lama. 

Pukul berapa bukanya?

  • Warung soto ayam Kadipiro di jalan Wates ini buka sejak pukul 08.00 sampai 14.30 WIB. Biasanya sebelum waktu tutup sudah habis. 

Berapa harganya?

  • Satu mangkok soto ayam + dada ayam + perkedel + tahu bacem + jeruk hangat = Rp. 39.000,00

Bagaimana cara ke sana?

Dari jalan Malioboro

  • Dari jalan Malioboro terus ke selatan sampai di titik Nol. 
  • Dari perempatan titik Nol belok ke kanan (barat) lurus terus melewati tempat parkir bis Ngabean
  • Dari tempat parkir bis Ngabean terus ke barat sampai perempatan jalan R.E. Martadinata. 
  • Dari perempatan jalan R.E. Martadinata terus ke barat. Kira-kira 200 meter ada Warung Steak di kanan jalan. 
  • Lokasi warung soto Kadipiro persis di sebelah barat Warung Steak

Ada info lainnya?

  • Silahkan cek galeri foto

Catatan:

  • Sebaiknya datang sekitar waktu makan siang. Setelahnya, biasanya persediaan soto sudah habis.

Gallery

Tempat menarik sekitarnya

Bagus Elektronik
Elektronik

Bagus Elektronik

Segala detail dan informasi yang Anda perlukan, bisa langsung ditanyakan pada kontak yang tertera. Gudeg.net memberikan informasi terbaru bagi Anda ya [...]

Pasar Serangan Yogyakarta
Traditional Market

Pasar Serangan Yogyakarta

[...]

Cavinton Hotel Yogyakarta
Hotel Bintang Tiga

Cavinton Hotel Yogyakarta

Dikelola oleh Tritama Hospitality, The Cavinton Hotel Yogyakarta adalah salah satu hotel unik yang terletak di daerah Malioboro, jalan yang terkenal bagi wisatawan yang juga merupakan pusat distrik bisnis Kota Yogyakarta serta cukup 5 menit saja untuk mencapai Kraton Yogyakarta. [...]

jogjastreamers

JOGJAFAMILY

JOGJAFAMILY

JogjaFamily 100,9 FM


SWARAGAMA 101.7 FM

SWARAGAMA 101.7 FM

Swaragama 101.7 FM


ARGOSOSRO FM 93,2

ARGOSOSRO FM 93,2

Argososro 93,2 FM


RETJOBUNTUNG 99.4 FM

RETJOBUNTUNG 99.4 FM

RetjoBuntung 99.4 FM


UNIMMA FM 87,60

UNIMMA FM 87,60

Radio Unimma 87,60 FM


GCD 98,6 FM

GCD 98,6 FM

Radio GCD 98,6 FM


Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini