Seniman & Budayawan

Padepokan Bagong Kussudiardja

Kembaran RT 04/RW 21, Kel. Tamantirto, Kec. Kasihan, Kab. Bantul DI Yogyakarta � Indonesia
Telp: +62274414404

Padepokan Bagong Kussudiardja

Ulasan

YBK adalah lembaga nirlaba yang mengelola aset padepokan seni sebagai rumah budaya terbuka yang bertujuan untuk merekatkan dan membangun kebersamaan seni dengan masyarakat. YBK didirikan dengan orientasi sebagai organisasi yang memberikan pelayanan (service organization), melalui pengolahan dan mengembangkan praktek-praktek di dalam aktivitas seni pertunjukan sebagai media pembelajaran yang edukatif dan aplikatif kepada komunitas seni dan masyarakat.

Program

JAGONGAN WAGEN
Program pergelaran dan apresiasi karya seni pertunjukan yang diselenggarakan secara terbuka & rutin sekali pada tiap bulan di rumah budaya YBK.

Pergelaran seni pertunjukan adalah ruang sinergi yang mempertemukan semangat kebersamaan dan energi kreatif, mampu merangsang inspirasi dan imajinasi yang membangkitkan gairah hidup. Melalui program ini, YBK meyakini dan memaknai kekuatan ruang pementasan seni pertunjukan sebagai media dan sarana untuk saling berbagi. Berbagi pengetahuan, berbagi energi kreatif dan kreativitas yang senantiasa harus dijaga serta ditumbuhkan.

Jagongan (bahasa Jawa) pada dasarnya adalah aktivitas kumpul bersama dan melakukan obrolan dalam suasana yang santai dan akrab. Wagen, selain kebetulan jatuh pada hitungan Wage (nama di dalam penanggalan Jawa) pada saat kali pertama diselenggarakan, juga dimaknai sebagai perputaran waktu atau berulang.

Tidak mesti harus pas wage, yang penting tiap bulan ada. Ada kumpul-kumpul, ada pentas seni pertunjukan, dan ada obrolan. Maka, jadilah Jagongan Wagen sebagai ajang kumpul bulanan yang selalu ditunggu khalayak. Apa yang ditunggu? Sajian (karya) seni pertunjukan dan obrolan seputar seni dan karya itu sendiri. Mengapa ditunggu? Karena terbuka dan keakraban yang terbangun penuh dengan kehangatan. Ya kayak jagongan itu.

MUARA
Program fasilitasi dialog kreatif lintas media seni dan lintas budaya

Bertemunya aliran sungai dengan laut, itulah muara. Pada konteks pertemuan, pada program Muara YBK adalah fasilitasi ruang dan peluang yang mempertemukan seniman (komunitas seni) lintas disiplin bidang/media seni dan atau lintas budaya, untuk saling melakukan aktivitas (kreatif) pembelajaran bersama di antara mereka. Fasilitasi ruang pertemuan yang memberikan peluang dialog ini tidak semata bertujuan untuk mengembangkan suatu bentuk seni pertunjukan baru ataupun penciptaan karya yang dilakukan bersama-sama, tetapi lebih untuk meningkatkan daya kritis dan perspektif dalam mempelajari dan memahami keberagaman dan perkembangan bentuk seni, ketrampilan (teknik) seni yang berbeda, metode proses kreatif penciptaan karya seni pertunjukan, serta kekuatan budaya yang menjadi latar belakang seniman.

AMONG SEDULUR
Fasilitasi kegiatan kreatif dengan memanfaatkan seni pertunjukan sebagai sumber pembelajaran dan aktivitas berbasis seni yang mengangkat dan menyertakan masyarakat di dalam dan bersama dengan seni.

Among Sedulur terdiri dari 2 kegiatan utama, yaitu:

� Anjangsana :
Apresiasi seni dalam bentuk pergelaran karya seni pertunjukan yang memiliki nilai edukasi kepada masyarakat.

� Among Seni :
Aktivitas berbasis seni yang secara langsung dan aktif menyertakan masyarakat mengolah daya kreativitas dan proses penciptaan yang memiliki nilai kebersamaan.

jogjastreamers

JOGJAFAMILY

JOGJAFAMILY

JogjaFamily 100,9 FM


SWARAGAMA 101.7 FM

SWARAGAMA 101.7 FM

Swaragama 101.7 FM


ARGOSOSRO FM 93,2

ARGOSOSRO FM 93,2

Argososro 93,2 FM


UNIMMA FM 87,60

UNIMMA FM 87,60

Radio Unimma 87,60 FM



GCD 98,6 FM

GCD 98,6 FM

Radio GCD 98,6 FM


Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini