Rumah Sakit
Yayasan Kanker Indonesia DIY
Sendowo G-1B, Sleman, Yogyakarta (Kompleks UGM kearah barat)
Telp: 0274) 555394
Fax: 0274) 555394

Ulasan
Visi :
â Masyarakat Peduli Kanker â.
Visi ini mengandung maksud, agar masyarakat mampu memberikan perhatian, dukungan dan lindungan sehingga dapat mewujudkan upaya untuk menurunkan angka kesakitan, angka kematian dan penderitaan akibat kanker. Untuk mewujudkan upaya ini, kata kuncinya adalah PEDULI, yaitu memberikan PErhatian bahwa masalah kanker bukan hanya masalah individu atau keluarga yang terkena kanker saja; memberikan DUkungan baik moral dan material sesuai dengan kemampuan dan kapasitasnya; memberikan LIndungan agar mereka yang terkena kanker merasa terayomi sehingga timbul semangat diri untuk mencari solusi terbaik dalam rangka pengobatan maupun peningkatan kualitas hidup penderita kanker. Visi tersebut diharapkan dapat menimbulkan komitmen dan membuat semangat bukan hanya pada YKI tetapi pada masyarakat; dapat memberikan arti kehidupan seluruh pengurus dan relawan YKI serta masyarakat; dapat mengembangkan standar dalam kualitas pelayanan; dan dapat sebagai jembatan situasi kini dan yang akan datang.
Misi :
Meningkatkan kepedulian mayarakat dalam penanggulangan kanker melalui penyediaan layanan promotif, preventif dan supportif.
Dalam misi ini terkandung maksud adanya program-program YKI yaitu meliputi program promotif, program preventif, dan program supportif dalam penanggulangan masalah kanker.
Program Promotif
Dilakukan melalui kegiatan advokasi dan Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) penanggulangan masalah kanker. Advokasi dilakukan kepada para pihak yang mampu memberikan kontribusi dalam pengembangan lebih lanjut penanggulangan masalah kanker. KIE dilakukan melalui penyuluhan dan pendidikan kepada masyarakat baik melalui KIE massa, KIE kelompok, maupun KIE yang lebih bersifat personal. Pendidikan diberikan kepada para petugas kesehatan dan sukarelawan YKI. Fokus program promotif adalah memasyarakatkan perilaku sehat guna mengurangi resiko terkena kanker.
Program Preventif
Dimaksudkan untuk dapat memberikan pelayanan pemeriksaan deteksi dini kanker.
Program Supportif
Dimaksudkan untuk memberikan layanan dalam meningkatkan kualitas hidup penderita kanker, penelitian dan kegiatan-kegiatan lainnya.
PROGRAM KERJA YAYASAN KANKER INDONESIA
I. BIDANG PENYULUHAN DAN PENERANGAN MASYARAKAT.
A. Tujuan.
1. Tujuan Umum.
Mengupayakan masyarakat agar peduli dan pro aktif dalam penanggulangan kanker.
2. Tujuan Khusus.
- Terlaksananya kegiatan promosi / penyuluhan kesehatan dan penyebar luasan informasi, melalui berbagai metoda dan teknologi media yang tepat guna.
- Terlaksananya pengembangan materi penyuluhan kanker yang sesuai dengan sasaran dan sarana pendukungnya.
- Terlaksananya program penyuluhan kesehatan dan penerangan masyarakat secara bertahap untuk meningkatkan kesadaran, kepedulian dan kesepakatan untuk pro aktif dengan perubahan perilaku dalam mencegah dan deteksi dini kanker.
B. Strategi.
1. Melakukan advokasi kepada para pembuat kebijakan, DPRD, Pemda, lintas sektor, dan LSM.
2. Memberdayakan masyarakat untuk berperilaku sehat untuk mengurangi resiko kanker, dengan penyuluhan dan penyebaran informasi melalui multi media.
3. Mengembangkan jaringan kemitraan dengan mitra potensial seperti media massa, media iklan, LSM, dunia usaha dan organisasi profesi.
4. Menciptakan opini publik melalui kampanye yang optimal tentang pencegahan dan deteksi dini kanker.
5. Mengembangkan teknologi, metoda dan materi penyuluhan serta penerangan untuk pengembangan yang bersifat spesifik lokal disesuaikan dengan kebutuhan dan budaya setempat.
C. Kegiatan.
1. Advokasi kepada penentu kebijakan.
Melaksanakan advokasi tentang penanggulangan dan deteksi dini kanker kepada kelompok pembuat kebijakan, DPRD, Pemda, lintas sektor, dan LSM.
2. Pengembangan Materi.
Mengembangkan materi, media dan metoda serta teknologi promosi dan komunikasi atas dasar buku Informasi Dasar Tentang Kanker dan Informasi Dasar Tentang Kanker Pada Anak serta tentang penanggulangan dan deteksi dini kanker lainnya.
3. Memperluas komunikasi dan kemitraan.
- Mengembangkan Forum Komunikasi dan Kemitraan dengan kelompok potensial sosial, politik, agama, professional, LSM, wanita, pemuda, dunia usaha dan media.
- Menyelenggarakan forum tentang upaya penanggulangan dan deteksi dini kanker pada berbagai kelompok sasaran.
- Mengadakan jaringan kemitraan dengan media massa, kelompok - kelompok profesi untuk penyuluhan dan penyebarluasan informasi tentang pencegahan dan deteksi dini kanker.
4. Kampanye.
Menyelenggarakan Kampanye Lokal dalam rangka upaya penanggulangan dan deteksi dini kanker dengan menggunakan hari-hari khsusus yang dapat digunakan untuk kampanye dan promosi kesehatan seperti Hari Tanpa Tembakau, Hari Kesehatan Sedunia, Hari Kanker Nasional, dan lain-lain melalui multi media dan multi metode.
5. Pemberdayaan.
Memberdayakan jajaran Yayasan Kanker Indonesia dan masyarakat yang pro aktif dalam upaya penanggulangan kanker.
6. Menyebarluaskan informasi tentang kanker melalui website (www.cancerindojogja.net)
II. BIDANG PELAYANAN DAN REHABILITASI.
A. Tujuan.
1. Tujuan Umum.
Meningkatkan kualitas hidup penderita kanker dengan memberdayakan kemampuan masyarakat.
2. Tujuan Khusus.
Terlaksananya kegiatan deteksi dini dan pelayanan pendukung.
B. Strategi.
1. Memberdayakan potensi masyarakat / sumber daya manusia yang terdiri dari tenaga medis, paramedik, dan sukarelawan.
2. Optimalisasi sarana dan system pelayanan yang telah ada.
C. Kegiatan.
1. Klinik Deteksi Dini.
Melayani konsultasi dan pemeriksaan pap-smear
2. Sasana Marsudi Husada.
Meningkatkan dan mengoptimalisasikan Sasana Marudi Husada
3. Program Sitostatika.
- Melanjutkan program bantuan sitostatika sesuai kemampuan
- Melanjutkan program penyaluran sitostatika dengan harga pokok YKI dengan cara memberikan resep YKI
4. Bantuan Khusus.
Membantu pengobatan kanker stadium dini sesuai dengan kemampuan YKI
5. Program Hospice Home Care.
Merencanakan program Hospice Home Care (HHC) dengan menggunakan pedoman dari YKI Pusat yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi
6. Program Reach To Recovery.
Merencanakan program Reach To Recovery dengan menggunakan pedoman dari YKI Pusat yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi
7. Program Indonesia Ostomy Association (InOA).
Melanjutkan Indonesia Ostomy Association (InOA) dibawah naungan YKI Cabang DIY sesuai pedoman YKI Pusat yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi
III. BIDANG PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PROFESI.
A. Tujuan.
1. Tujuan Umum.
Meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang penanggulangan kanker.
2. Tujuan Khusus.
Meningkatkan pengetahuan & ketrampilan tenaga kesehatan dan non kesehatan tentang kanker.
B. Strategi.
1. Kajian dan disain modul pelatihan.
- Kajian pelatihan untuk kebutuhan peningkatan kualitas SDM.
- Penyusunan modul pelatihan
2. Kerjasama dengan instansi terkait dan instansi pendidikan.
Membangun kerjasama dengan instansi terkait serta organisasi dan lembaga pendidikan di dalam negeri dan luar negeri.
3. Inventarisasi dan penyebarluasan kegiatan pendidikan dan latihan.
Melakukan inventarisasi kegiatan yang berkaitan dengan pendidikan dan latihan di dalam maupun di luar negeri (UICC, APFOCC, KWF, dll).
4. Seminar dan Pelatihan.
Menyelenggarakan kegiatan seminar, simposium, lokakarya, kursus dan pelatihan.
5. Kepustakaan.
Meningkatkan kualitas dan kuantitas kepustakaan YKI.
C. Kegiatan.
1. Menyelenggarakan kursus, simposium, seminar dan pelatihan tentang deteksi dini serta penanggulanggan kanker antara lain : Inspeksi Visualisasi dengan asam asetat (IVA), Pap-Smear, untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, sikap dan perilaku bagi tenaga medis dan paramedis.
2. Menyelenggarakan simposium, lokakarya, dan pelatihan tentang penanggulangan kanker bagi pekerja sosial.
3. Menyelenggarakan pertemuan-pertemuan ilmiah tentang onkologi bekerjasama dengan ikatan Profesi (spesialis).
4. Melengkapi perpustakaan dengan buku, majalah, jurnal, CD, dan berbagai kepustakaan lainnya yang berkaitan dengan kanker.
IV. BIDANG PENELITIAN DAN REGISTRASI KANKER.
A. Tujuan.
1. Tujuan Umum.
Tersedianya data dasar untuk mendukung Program YKI.
2. Tujuan Khusus.
Tersedianya data dasar tentang perilaku, faktor resiko, dampak penyuluhan, deteksi dini dan obat tradisional dari 10 jenis kanker dengan prevalensi tertinggi.
B. Strategi.
1. Pendekatan Kemitraan.
Pendekatan kemitraan dengan Fakultas Kedokteran UGM dan Dinas Kesehatan D. I. Yogyakarta dalam hal penyelenggaraan dan pendataan penelitian.
2. Penelitian.
- Melakukan penelitian sendiri
- Bekerjasama dengan instansi lain
- Membantu penelitian yang dilakukan oleh instansi lain (mendanai)
3. Mengembangkan Registrasi.
Mengembangkan registrasi kanker di Indonesia bekerjasama dengan Fakultas Kedokteran UGM dan Dinas Kesehatan D. I. Yogyakarta
C. Kegiatan.
1. Penelitian.
Melakukan penelitian yang berkaitan dengan perilaku, dampak penyuluhan, faktor resiko, deteksi dini, dan obat tradisional dari 10 jenis kanker prioritas.
2. Registrasi.
- Memantau kegiatan registrasi pathology based, hospital based dan population based semua jenis kanker yang ditemukan.
- Bersama mitra potensial memantau registrasi kanker, hospital based dan population based termasuk tindak lanjutnya.
V. BIDANG ORGANISASI
A. Tujuan.
1. Tujuan Umum.
Meningkatkan kemampuan dan mengembangkan organisasi Yayasan Kanker Indonesia.
2. Tujuan Khusus.
a. Rekonstrukturisasi Kepengurusan YKI sesuai dengan AD & ART baru.
b. Meningkatkan monitoring dan evaluasi kegiatan organisasi.
c. Mengembangkan kegiatan Penanggulangan Kanker Terpadu Paripurna (PKTP)
B. Strategi.
1. Meningkatkan koordinasi YKI Pusat dan YKI Cabang dalam pengorganisasian dan pelaksanaan kegiatan.
2. Memantapkan dan memperkuat kemitraan YKI dengan sektor terkait (Pemerintah, LSM, Organisasi Profesi) di dalam dan di luar negeri.
C. Kegiatan.
1. Menyusun struktur organisasi sesuai dengan AD & ART .
2. Kerjasama dan koordinasi antar pelaksana kegiatan Pengurus YKI Cabang se D. I. Yogyakarta
3. Menjalin kemitraan dengan sektor terkait baik di dalam negeri maupun di luar negeri.