Wisata Alam

Grojogan Lepo

Dusun Pokoh 1, Dlingo, Bantul, Yogyakarta

Grojogan Lepo

Ulasan

Apa menariknya grojogan Lepo  ini?

  • Butuh kesungguhan hati untuk bisa sampai ke sini. Objek wisata Grojogan Lepo baru dibuka setahun lalu sekitar tahun 2014. Akses menuju tempat ini juga relatif sulit. Berdasarkan pantauan tim Gudeg.net tidak ada sarana transportasi umum yang menghubungkan antara kota Yogyakarta dan Dlingo. Agar bisa mencapainya, tim membutuhkan waktu antara 1 – 2 jam menggunakan kendaraan pribadi.

    Dari tempat parkir, Anda berjalan kaki melewati jalan selebar dua meter. Pada bagian atasnya ada gapura bertuliskan “selamat datang”. Sebaiknya Anda menggunakan sandal gunung atau sneaker. Sandal japit sangat tidak disarankan. Medan dan jalanannya berangkal batu, meski sudah ada beberapa bagian yang disemen. Air terjun yang baru dibuka setahun ini digunakan untuk berbagai kegiatan, salah satunya kegiatan pemotreatan.
     
  • Meski musim kemarau, air di grojogan Lepo selalu ada. Banyak warga sekitar memanfaatkan air disana guna keperluan sehari-hari.
     
  • Meskipun sudah terkenal, harga makanan di sini masih bersahabat. Walaupun berada di objek wisata, aneka jajanan dan makanan di sini dijual dengan harga normal dan terjangkau. Jadi para wisatawan tidak perlu khawatir jika ingin membeli makanan di tempat ini karena harga masuk akal.

Kapan sebaiknya ke sini?

  • Saat musim hujan terutama saat hujan turun beberapa hari terus menerus. Ini karena debit airnya meninggi dan bagian bawahnya bisa digunakan untuk berenang.

Berapa biayanya untuk bisa renang di grojogan Lepo?

  • Tike masuk seikhlasnya (ada kotak sumbangan)
  • Sewa ban + celana renang = Rp. 9.000,00
  • Parkir sepeda motor Rp. 2.000,00
  • Parkir mobil Rp. 10.000,00

Bagaimana cara menuju lokasi grojogan Lepo?

Dari terminal Giwangan

  • Anda bisa berkendara dari perempatan terminal Giwangan, Yogyakarta terus menuju ke selatan menyusuri jalan Imogiri Timur. Ikuti saja jalan beraspal sampai menemukan pertigaan dan ada papan penunjuk di bagian atasnya. Beloklah ke kiri menuju makam raja-raja Imogiri. Terus saja sampai menemukan pertigaan lagi ke arah kebun buah Mangunan lalu belok kanan.
  • Dari pertigaan itu kira-kira 15 menit berkendara, Anda akan menemukan percabangan berbentuk “Y”. Di sebelah kiri ada Balai Desa Mangunan. Beloklah ke kanan sampai melewati jemabatan Kali Urang. Terus saja sampai menemukan toko bangunan di ujung jalan.
  • Sebelum toko itu ada belokan ke kanan. Jalannya terbuat dari semen. Ikuti terus sampai ada pos ronda di ujung jalan, dekat pohon beringin. Disampingnya ada papan petunjuk bertuliskan “Lepo”. Dari papan itu kira-kira 10 menit berkendara Anda akan menemukan penanda lainnya di persimpangan berbentuk “Y”. Pada sisi timurnya ada kompleks pemakaman umum. Ikuti jalan ke arah timur. Kira-kira 15 menit Anda akan menemukan penanda lainnya; Lepo dengan petunjuk ke kanan.

Ada info lainnya?

  • Silahkan cek galeri foto

Video

 

 

Gallery

Tempat menarik sekitarnya

Kebun Buah Mangunan Yogyakarta
Wisata Alam

Kebun Buah Mangunan Yogyakarta

Kebun buah Mangunan Yogyakarta menjadi objek wisata alam favorit pengunjung selama tahun 2016. Simak info selengkapnya di sini... [...]

Puncak Becici
Wisata Alam

Puncak Becici

Puncak Becici menjadi objek wisata favorit wisatawan saat ada di Jogja. Mumpung gratis, buruan ke sini... [...]

jogjastreamers

SWARAGAMA 101.7 FM

SWARAGAMA 101.7 FM

Swaragama 101.7 FM


JOGJAFAMILY

JOGJAFAMILY

JogjaFamily 100,9 FM


ARGOSOSRO FM 93,2

ARGOSOSRO FM 93,2

Argososro 93,2 FM


SOLORADIO 92,9 FM

SOLORADIO 92,9 FM

Soloradio 92,9 FM SOLO


UNIMMA FM 87,60

UNIMMA FM 87,60

Radio Unimma 87,60 FM



Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini