Wisata Kuliner
Warung Kopi Merapi
desa wisata Petung, Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta
Ulasan
Ulasan Singkat Warung Kopi Merapi
- Bagi Anda pecinta kopi cobalah datang ke tempat ini. Namanya Warung Kopi Merapi. Letaknya di kaki gunung Merapi. Selain merasakan kenikmatan secangkir kopi jenis Robusta atau Arabika, Anda bisa menyaksikan “sisa-sisa” keganasan erupsi gunung api paling aktif di dunia itu.
- Warung ini letaknya menyempil, sendirian diantara beberapa batu sebesar lemari pakaian. Dari perempatan jalan Kaliurang, Sleman, Yogyakarta, Anda membutuhkan waktu tempuh sekitar satu jam sampai ke sana menggunakan sepeda motor atau mobil.
- Sebagai informasi, tempat ini berdekatan dengan tempat wisata yang relatif baru, yaitu The Lost World Castle, dan juga Stonehenge. Sekalian berwisata, bisa mampir ke sini. Warung kopi merapi ada di Dusun Petung, Kepuharjo, Cangkringan, Sleman.
Jam Buka Warung Kopi Merapi :
- Buka setiap hari 24 jam
Menu di Warung Kopi Merapi :
Harga menu-menunya yang ada di Warung Kopi ini cukup terjangkau, antara lain :
- Kopi Arabika Merapi Rp 8000/cangkir
- Kopi Robusta Rp 5000/cangkir
- Satu porsi gorengan tempe mendoan Rp 5000,
- Satu porsi gorengan pisang Rp 7000.
- Selain itu, ada juga menu mie rebus Rp. 7000/posri
- dan mie goreng Rp.8000/porsi
Fasilitas Umum di Warung Kopi Merapi
- Parkir mobil dan motor
- Mushola
- Toilet
Rute Menuju Lokasi Warung Kopi Merapi
-
Dari perempatan Kentungan di jalan Kaliurang, Anda bisa berkendara ke utara sampai ke pertigaan dekat rumah sakit Panti Nugroho di jalan Kaliurang km. 17, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Dari sana, beloklah ke kanan (timur) melewati lampu pengatur lalu lintas menuju The Cangkringan Jogja Villas and Spa di Cangkringan.
-
Ikuti saja jalan beraspal sampai Anda menemukan pertigaan yang ada pom bensin di kanan jalan. Dari pertigaan itu beloklah ke kiri (utara). Ikuti jalan sampai menemukan papan penunjuk arah di kiri atas bertuliskan “Desa Wisata Petung”. Jaraknya kira-kira 10 kilometer atau sekitar 15 menit berkendara.
- Dari papan tersebut beloklah ke kanan, melewati jalan berangkal batu sampai melewati portal penjagaan di kiri jalan.Dari pintu masuk tadi, kira-kira 500 meter di kiri jalan ada kuburan massal korban erupsi gunung Merapi.Setelah kuburan, Sebelum “pos restribusi” penggalian pasir menengoklah ke kanan. Pas setelah portal. Posisi Warung Kopi Merapi ada di kanan (timur) jalan menghadap ke barat.
Info Selengkapnya
- Warung Kopi Merapi : Desa wisata Petung, Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta
Gallery
Tempat menarik sekitarnya
Wisata Alam
Stonehenge Merapi Jogja
Wisata baru ini baru ngehit di Jogja tepatnya di Kepuharjo, Cangkringan, Sleman kamu bakal menemui replika Stonehenge, peninggalan jaman prasejarah berupa susunan batu-batu besar yang aslinya terletak di Inggris. [...]
Museum
Museum Sisa Hartaku II (Omahku Memoriku)
Koleksi yang terdapat di Museum Omahku Memoriku tidak jauh berbeda dengan koleksi yang ada di Museum Mini Sisa Hartaku yang pertama. Untuk musuem yang satu ini rumahnya tergolong agak besar karena dulunya merupakan bekas rumah lurah. Koleksi barang-barang yang terkena bekas abu volkanik juga lumayan banyak. [...]
Museum
Museum Mini Sisa Hartaku I (Rumah Bapak Kimin)
Museum yang terletak di lereng Gunung Merapi ini merupakan saksi bisu kedahsayatan erupsi merapi pada tahun 2010 lalu. Museum ini pada awalnya merupakan rumah warga (Kimin), salah satu anaknya berinisiatif untuk mengumpulkan sisa-sisa barang yang ada kemudian ditata kembali maka jadilah museum mini tersebut. [...]