Wisata Kuliner
Serabi Kocor Mbah Padmo
Jalan Bumijo No.2 Yogyakarta
Telp: 0813-2512-5818

Ulasan
Ulasan Singkat Serabi Kocor Mbah Padmo
- Serabi kocor mbah padmo bisa dijadikan penawar rindu bagi pecinta kue serabi di Jogja. Serabi yang satu ini berbeda dengan serabi yang ada di Solo, di Jogja tepungnya bisa campuran dari tepung terigu dan tepung beras, tepung beras saja, atau tepung beras dan ampas kelapa, dan diberi kocor. Kocor atau kuahnya sendiri dibuat dari santan, gula jawa atau gula aren dan pandan. Sedangkan serabi Solo dibuat dari tepung beras dan di atasnya ada santan kanilnya, tidak menggunakan kocor.
- Beralamat di Jalan Bumijo No 2 Yogyakarta, tidak sulit menemukan warung yang satu ini karena di bagian depan ada anglo-anglo kecil dan wajan dari tanah liat untuk membuat kuliner tradisional ini.
Jam Buka Serabi Kocor Mbah Padmo :
- Buka setiap hari mulai pukul pukul 16.30 hingga 22.30 WIB
Menu dan Harga Serabi Kocor Mbah Padmo
- Selain rasa original, adapula varian rasa kekinian seperti cokelat hingga keju susu.
- Minuman yang tersedia antara lain wedang secang, bajigur, secang, kopi hitam, dan teh.
- Harga Serabi Kocor Mbah Padmo berkisar Rp 7000 hingga Rp 10.000.
- Harga update per April 2018
Fasilitas Umum di Serabi Kocor Mbah Padmo :
- Parkir menggunakan ruas jalan raya
Rute Menuju Lokasi :
- Dari kota Tugu Jogja ke arah barat kurang lebih 200 meter nanti ada jalan ke selatan, lurus saja ke selatan melewati kantor DPUP , serabi kocor terletak tidak jauh dari kantor tersebut.
Info Selengkapnya :
- Serabi Kocor Mbah Padmo : Jalan Bumijo No.2 Yogyakarta Istimewa Yogyakarta 55244
- Telepon : 0813-2512-5818
Gallery
Tempat menarik sekitarnya
Cafe
Gade Coffee and Gold Jogja
PT Persero Pegadaian mencoba membuat suatu inovasi baru melalui kerja keatifnya salah satu diantaranya dengan membuka suatu usaha coffeeshop premium bernama Gade Coffe and Gold. [...]