Seniman & Budayawan
Diah Yulianti
Nitiprayan RT 02. RW. 20 No. 56 B, Yogyakarta INDONESIA 55252

Ulasan
Pada tahun 1992, Diah Yulianti memutuskan hijrah ke Yogyakarta untuk menyelesaikan studi di Jurusan Seni Lukis Institut Seni Indonesia dan lulus tahun 1997.
Pelukis ini pernah mengikuti beberapa pameran bersama antara lain Pameran di Sike Gallery di Bali (1995), Pameran di Tramhuis Gallery Rotterdam Belanda, Pameran di Hiraya Gallery Filipina (1999), Pameran Philip Morris VII 2000 di Galeri Nasional Jakarta, Toronto International Art Fair-TIAF 2000 di Kanada (2000), Perempuan dan Dimensi Makna Ruang di Galeri Nasional Jakarta, Una Miranda Desde Dentro di Casa de Cantabria Madrid Spanyol (2001), Three Asian Artits "Self and Soul" di Millenia Tower Singapore (2002), Festival Mission of Life, "Art and Craft", Cork, Irlandia (2004), Pameran Modern Contemporary Religious Art, "Behold God!" di The Art House at The Old Parliament, Singapura (2005).
Sementara itu, pertunjukan dan pamerannya antara lain Roh Bukit Kehilangan Bukit di CCF Jakarta (1999), Dialog Roh Cemara 6 Galeri Jakarta (2000), Nasi Berkah Desa Nitiprayan Yogyakarta, Tangga-Tangga Langit Balikpapan Kaltim (2003). Sedangkan pameran tunggalnya antara lain di Kedai Kebun Galeri Yogyakarta; Lembaga Indonesia Perancis Yogyakarta (1998), Frenc Cultural Center Jakarta (1999), Cemara 6 Galeri Jakarta (2000), dan Yaddo Art Galeri Singapura (2004).
Penghargaan-penghargaan yang dikantongi antara lain tahun 1988 memperoleh penghargaan Shankars International-India, tahun 1992 Sketsa Terbaik Dies Natalis ISI Yogyakarta, tahun 1997 empat puluh Karya Finalis Kompetisi Seni Lukis Winsor $ Newton Tingkat Nasional, tahun 2000 masuk 100 Besar Phillip Morris Award.