Seniman & Budayawan
Soetopo
Jl. Kaliurang Km 6 No. 42 Yogyakarta INDONESIA

Ulasan
Bakat lukis yang dipunyai telah dirasakan sejak kelas 4 SD, ketika dia mengikuti lomba lukis yang diadakan oleh Pemerintahan Jepang, juara II diraihnya. Studinya dilanjutkan di ASRI jurusan seni lukis dan patung, namun hanya 3 tahun menjalani kuliah di ASRI kemudian Soetopo memutuskan untuk pindah dan masuk sanggar Pelukis Rakyat Sentulrejo 1 Yogyakarta di bawah asuhan Hendra Gunawan, Sudarso dan Trubus, dia banyak belajar melukis, khususnya mengambil obyek di pasar.
Selain melukis Soetopo juga seorang pematung. Pada tahun 1972, Soetopo sering membantu Saptoto membuat Monumen 1 Maret. Dari sinilah kita bisa melihat karya-karya patung dari Soetopo diantaranya pernah membuat monument Jamin Ginting di Medan tahun 1974, membuat patung setinggi 10 meter di Cirebon, patung BIMA di stadion BIMA, Cirebon. Kemudian juga pernah membuat monumen di Jawa Timur di Pangdam Brawijaya.
Saat ini Soetopo masih tetap melukis tetapi patung sudah tidak lagi dihasilkan olehnya, karena faktor usia. Banyak sudah karya-karya lukis yang dihasilkan diantaranya "PASAR 2x1,5 M". Peghargaan juga pernah diterima yaitu dari Pangdam 7 Diponegoro.