Pariwisata

Doktor UGM Ini Kritisi Permasalahan di Candi Boko

Oleh : Budi W / Rabu, 02 Agustus 2017 10:06
Doktor UGM Ini Kritisi Permasalahan di Candi Boko
Candi Ratu Boko/ Budi W

 

www.gudeg.net, Yogyakarta - Terlihat adem ayem, Candi Ratu Boko yang ada di kawasan Kabupaten Sleman ternyata masih menyimpan sejumlah permasalahan yang sebaiknya segera dicarikan solusinya. Doktor Sekolah Pascasarjana UGM, Maria Tri Widayati mengatakan bahwa pengelolaan pariwisata di kawasan Kraton Ratu Boko dinilai belum optimal.

"Masyarakat disekitar Candi Boko masih merasakan adanya ketidakpuasan akan proses pengelolaan kawasan pariwisata Kraton Boko," katanya saat ujian terbuka program doktor di UGM.

Ia mengatakan bahwa pengelolaan kawasan warga sekitar meliputi penguasaan tanah di situs Ratu Boko. Dari sini, zona 1 harusnya steril, namun pada kenyataannya masih digunakan untuk permukiman warga. Tak hanya itu, konflik mengenai jalan perkampungan dikompleks sekitar goa juga terjadi akibat tak adanya pelibatan masyarakat setempat dalam pengelolaan sekaligus pemanfaatan situs sebagai lokasi gembala ternak.

Terdapat persoalan lain yang terjadi antar pengelola seperti pengelolaan yang berasal dari kementrian berbeda dan kepentingan yang berbeda pula, koordinasi di tingkat lapangan. PT TWC Borobudur Prambanan belum sepenuhnya melibatkan pemangku kepentingan lain dalam pengelolaan Taman Wisata Kraton Ratu Boko. Hal ini mengakibatkan ketidakimbangan antara pelestarian dan pemanfaatan.

Dari fenomena tersebut, Maria menganggap penting identifikasi kepentingan bersama antar pemangku kepentingan agar pengelolaan loka wisata dapat berhasil dengan baik. "Upaya yang bisa dilakukan diantaranya seperti konsultasi dengan anggota masyarakat saat melakukan perencanaan, tidak mengesampingkan kekuatan lingkungan dan konservasi pada dampak negatif pembangunan serta pengelolaan tempat wisata itu," tutupnya ramah.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini