Hiburan

Video Mapping HUT Ke-262 Yogyakarta Meriah

Oleh : Rahman / Senin, 08 Oktober 2018 12:30
Video Mapping HUT Ke-262 Yogyakarta Meriah
Video Maping di Tugu saat Puncak Perayaan HUT Ke-262 Yogyakarta (7/10)-Gudeg.net/Rahman


Gudeg.net- Puncak Perayaan HUT Yogyakarta ke 262 digelar di pelataran Tugu Pal Putih tadi malam,(7/10). Dengan  mengusung tajuk Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #3,acara ini meliibatkan lebih dari 1.400 orang peserta yang berasal dari 14 Kecamatan se DIY.  Acara yang prakarsai oleh Pemerintah  Kota Yogyakarta ini memperlombakan beragam kostum dan koreografi tarian yang bertemakan Wayang. 

Selain itu terdapat juga pertunjukan video maping dengan Tugu Pal Putih sebagai medianya. Video maping menampilkan beragam model gambar virtual 3 dimensi yang dikemas dengan apik. Permainan cahaya dan sinar lampu tembak menghiasi seluruh bagian dari Tugu yang mejadi ikon utama Kota Yogyakarta itu.

Tugu seketika disulap menjadi berwarna-warni dengan hasil tembakan cahaya dari video maping yang bertema Batik. Ribuan pengunjung merasa terkesima melihat atraksi ribuan cahaya visual video maping tersebut. Diiringi dengan musik bergenre house music menambah kemeriahan HUT Yogyakarta semakin terasa. Para pengunjung juga mengikuti flasmob Jape Methe bersama seiring dipamerkannya video maping tersebut.

Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti yang hadir dalam pembukaan sangat mengapresiasi gelaran acara WJNC #3 ini. Dia pun mengajak seluruh pengunjung yang datang untuk menyaksikan gelaran akbar ini dengan sukacita tetapi  tidak melupakan bahwa ada warga Palu dan Donggala sedang mengalami musibah.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini