Gudeg.net - Berakhir Pekan di Yogyakarta, tapi belum tahu mau ke mana? Berikut beberapa agenda menarik yang digelar di Yogyakarta akhir pekan ini, 12-13 Oktober 2019.
#1 Taste of Sleman
Digelar di Garden lantai 1 Sleman City Hall (SCH) , acara yang berlangsung 10-13 Oktober 2019 ini hadir dengan berbagai macam tenant kuliner dan craft atau kerajinan khas Sleman. Taste of Sleman merupakan rangkaian Wonderful Indonesian Culinary & Shopping Festival (WICSF) yang digelar di pusat-pusat perbelanjaan.
#2 Colorfood Festival
Malioboro Mall Yogyakarta menggelar acara bertajuk Colorfood Festival #2 pada 11 hingga 13 Oktober 2019. Selain kuliner, acara yang juga merupakan rangkaian WICSF ini juga menyuguhkan aneka hiburan dan lomba.
#3 Kopi Akhir Pekan
Penyuka kopi, jangan lewatkan acara Kopi Akhir Pekan yang digelar di Lippo Plaza Yogyakarta pada 11-13 Oktober 2019. Acara ini digelar oleh Komunitas Kopi Nusantara
#4 Land of Leisures
Land of Leisures digelar 11-13 Oktober 2019 di Plaza Ambarrukmo Mengusung tema “Mantra Persona” LoL akan mendatangkan puluhan musisi lokal, nasional, dan internasional. Sebut saja Kunto Aji, Danilla Riyadi, Barasuara, Elephant Kind, Yumi Zouma, Skandal, The Panturas, The Adams, dan ditutup oleh Fourtwnty.
#5 Mahakarya
Mahakarya The Rise of Music Heritage Sweet Memory of Java akan digelar pada Mingggu, 13 Oktober 2019 di Sekolah Tinggi Multimedia Yogyakarta. Acara ini akan menghadirkan penampilan bintang tamu Gabriela Fernandez.
Kirim Komentar