Kuliner

Mencicipi Rujak Cingur Bu Endang yang Gurih Pedas

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Senin, 21 Februari 2022 14:00
Mencicipi Rujak Cingur Bu Endang yang Gurih Pedas
Rujak cingur di Warung Lotek Bu Endang, Umbulharjo, Yogyakarta - Gudegnet/ Wirawan K

Gudeg.net - Rujak cingur merupakan salah satu sajian favorit. Bagi para pencinta kuliner khas Jawa Timur tersebut, warung Lotek Bu Endang bisa jadi pilihan. Rujak Cingur menjadi salah satu menu di warung yang berlokasi di Jalan Sidikan No 75 A, Sorosutan, Umbulharjo, Yogyakarta tersebut.

Endang, pemilik warung, mengatakan, warung ini buka sejak sekitar tahun 2003-2004. Menu rujak cingur sendiri hadir kurang lebih lima tahun setelah buka. 

“Isinya ada sayuran, ada buah, ada cingur (irisan moncong sapi), ada ketupat, lengkap isinya. Bumbunya petis,” katanya kepada Gudeg.net, Senin (21/2). Petis sendiri terbuat dari udang, berwarna kehitaman.

Selain lotek, tempat ini juga menyediakan tahu tek, gado-gado, karedok, kethoprak, tahu guling, nasi pecel, hingga nasi ayam kremes. 

Satu porsi rujak cingur dapat dinikmati seharga Rp 20.000, sedangkan menu lain berkisar Rp 10.000-Rp 17.500. “Mahalnya dari cingur sama petisnya,” katanya. 

Seporsi rujak cingur cukup banyak dan mengenyangkan. Rasa udang pada sambal petis terasa kental, dipadu dengan sedikit kecut dari nanas, dan gurihnya potongan cingur. 

Endang mengatakan, selain lotek, rujak cingur menjadi menu yang banyak diminati. Dalam sehari, rujak cingur rata-rata terjual sekitar 25 porsi. 

Di siang hari, pembeli cukup banyak dan silih berganti. Tersedia tempat untuk santap di tempat, meski tidak terlampau luas.

Warung ini buka Senin- Sabtu pukul 08.00-16.00. Kuliner ini juga dapat dipesan melalui ojek online. 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini