Sosial Ekonomi

Berburu Kain Kiloan Murah di Kawasan Urip Sumoharjo

Oleh : Budi W / Kamis, 15 Juni 2017 00:23
Berburu Kain Kiloan Murah di Kawasan Urip Sumoharjo
Suasana kain kiloan riuh oleh serbuan pelanggan/ Budi W

 

www.gudeg.net, Yogyakarta - Dua minggu menuju lebaran rupanya menjadi waktu paling tepat berburu kain kiloan di Kota Jogja. Meski bisnis kain saat ramadhan tengah turun, namun aktivitas di Grosir Kain Kiloan Jalan Urip Sumoharjo no. 51 Yogyakarta tetap menyemut seperti hari biasanya. Memang, kawasan ini banyak memiliki toko yang menjual kain dengan sistem kiloan.

Salah satu pemilik outlet kain kiloan yang ada di kawasan tersebut yaitu Hendrik. Ia mengakui bahwa bisnis di dunia tekstik memang sedang lesu. Namun dengan adanya pembatasan impor kain ilegal dari China, membuat regulasi yang digencarkan oleh pemerintah tersebut sedikit mendatangkan angin segar bagi para pengusahanya.

"Selama puasa ini omset turunnya gak banyak sih, cuma sekitar 10 persen,"

Sebagai orang yang telah terjun didunia tekstil selama 3 tahun terakhir, Hendrik cukup paham akan kebutuhan konsumennya yang saat ini masih berkonsentrasi pada pemenuhan kebutuhan pokok jelang Lebaran. "Ya biasanya masih banyak yang belanja untuk keperluan logistik saat berpuasa. Untuk sahur dan berbuka ya, jadi ya maklum saja," katanya singkat.

Meski Hendrik bilang bahwa omset penjualan kain kiloan harian ini menurun, namun belanja konsumen masih cukup tinggi yakni disekitar 350-500 kg dari harga kain mulai Rp 60-120 ribu per kilo. "kalau diselisih harga dengan yang meteran, bisa sampe 15 ribuan, dengan kualitas kain yang sama bagusnya lho itu," jawabnya semangat.

Dilokasi yang sama, Icha, salah seorang pembeli yang tengah membeli kain mengatakan bahwa dia sudah menjadi pelanggan ditoko ini sekitar 4 bulan terakhir. Ia mengaku beli ditempat tersebut jauh lebih murah jika beli ditempat lain.

"Selisih harganya sih bisa sampai 40 persen ya, makanya saya jadi langganan ditempat ini," katanya singkat sembari berlalu meninggalkan toko.

Selain menawarkan harga yang murah, pihak toko menjamin barang yang dijual berkualitas. Sore itu (14/06), berlangsung kegiatan charity berupa pembagian makanan berbuka untuk puluhan orang dhuafa lintas profesi.   


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM



    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini