Kesehatan

Ikuti Tantangan Vertical Run yang Digelar oleh The Great Ambarrukmo

Oleh : Karni Narendra / Jumat, 27 Juli 2018 19:26
Ikuti Tantangan Vertical Run yang Digelar oleh The Great Ambarrukmo
Jumpa pers The Great Ambarrukmo Vertical Run/Karni Narendra

Gudeg.net - Vertical Run atau lari dengan medan menanjak sedang popular akhir-akhir ini di Indonesia. Di Yogyakarta sendiri perlombaan jenis ini masih jarang diselenggarakan. Bersamaan dengan hari kemerdekaan Republik Indonesia, The Great Ambarrukmo akan menyelenggarakan event bertemakan Running yaitu “The Great Ambarrukmo Vertical Run”. The Great Ambarrukmo sendiri merupakan hasil kolaborasi antara Plaza Ambarrukmo, Royal Ambarrukmo dan Grand Ambarrukmo.

Dalam jumpa pers pada hari Jumat, 27 Juli 2018, Surya Ananta selaku General Manager Plaza Ambarrukmo mengungkapkan, setelah event Tour De Ambarrukmo yang disambut baik oleh masyarakat dan berdampak positif terhadap segala aspek khususnya pariwisata, maka pihak Ambarrukmo kembali menyiapkan suatu event olah raga bertajuk running 5k dan vertical running.

“Komitmen kami, dengan adanya event olah raga semacam ini, gaungnya akan semakin luas, baik untuk masyarakat luas maupun masyarakat di seputar Ambarrukmo,” tuturnya lebih lanjut.

Sesuai dengan tema kemerdekaan, Medali untuk para juara juga didesain unik, mulai dari tali medali yang berwarna  merah putih hingga penggunaan wayang Gatotkaca sebagai ikon Jawa.  

Event running perdana ini akan berlangsung pada hari Minggu, 19 Agustus 2018 di Ambarrukmo dan terbagi menjadi dua kategori yaitu Fun Run 5K dan Vertical Run. Dengan menargetkan 300 peserta untuk masing-masing kategori. Acara ini juga akan dimeriahkan dengan Zumba bersama Zin Niken, DJ Performance oleh DJ Avisha dan talkshow bersama Matias Ibo yang merupakan coach dari Adidas Runner Jakarta dan Influencer Adidas Indonesia.

Rute kategori Fun Run 5k: Start pendopo - Jembatan Janti – Babarsasi - Selokan Mataram - Jalan perumnas -Pasar Nologaten – Finish Pendopo Ambarrukmo. Sedangkan Vertical Run akan dimulai setelah 5k dilaksanakan.

Rute Vertical Run: Pendopo - Ballroom Ambarrukno  - Plaza Ambarukmo - Basement-ke arah Rooftop- dan kembali ke Pendopo.

The Great Ambarrukmo Vertical Run terbuka untuk masyarakat umum dengan biaya pendaftaran mulai dari Rp 150.000 hingga Rp 350.000. Pembagian racepack untuk peserta akan dilaksanakan pada tanggal 17-18 Agustus di area Starbuck Corner Plaza Ambarrukmo.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JogjaFamily 100,9 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    IRADIO 88.7 FM YOGYAKARTA

    IRADIO 88.7 FM YOGYAKARTA

    100% Musik Indonesia, Cinta Musik Indonesia.


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini