Sosial Ekonomi

Soft Opening Sleman City Hall Bertabur Bintang

Oleh : Karni Narendra / Rabu, 28 November 2018 12:05
Soft Opening Sleman City Hall Bertabur Bintang
Nia Daniaty akan menghibur warga Jogja pada Soft Opening Sleman City Hall/foto Ysf

Gudeg.net - Pusat perbelanjaan baru di Jogja sisi utara, Sleman City Hall akan melangsungkan soft opening pada tanggal 1-2 Desember 2018. Konsep berbeda akan disuguhkan khusus untuk pengunjung dengan menghadirkan bintang tamu lintas generasi.

Pada tanggal 1 Desember 2018 Sleman City Hall akan dibuka dengan berbagai macam hiburan menarik diantaranya penampilan angklung dan lomba mewarnai, Flash Mob Ayo Menari, fashion Show Ibu dan Anak. Dan malamnya tidak kalah serunya karena akan ada penampilan special dari Virzha di Atrium Rama Sleman City Hall Pukul 18.30 yang akan memeriahkan suasana.

Kemeriahan akan berlanjut di tanggal 02 Desember 2018 dengan kehadiran bintang tamu lintas generasi Nia Daniaty dan Shandy Sandoro di Kamala Grand Ballroom lt.3. Bagi yang ingin menyaksikan konser mereka berdua akan dikenakan tiket dengan harga terjangkau.

Harga tiket mulai dari Rp.150.000 ( bronze) hingga Rp.250.000 (VVIP), bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan mahasiswa bisa membeli tiket dengan harga promo beli 1 dapat 2 tiket cukup dengan menunjukan ID yang masih berlaku.

Tiket bisa diperoleh di Jogja City Mall dan The Rich Hotel (offline), untuk pembelian online bisa di Iven Frame dan Arena Tiket. Selain dapat melihat penampilan dua bintang tersebut, penonton yang membeli tiket juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah doorprize berupa 1 (satu) unit motor, Tiket PP Jogja-Bali dan voucher menginap di hotel berbintang.

Didatangkannya Nia Daniaty sebagai bintang tamu, menurut Ellisabeth Devi Renayan sebagai pengobat rindu bagi penggemar Nia di Jogja,“seperti dituturkan, Nia Daniaty ingin menghibur dan bertemu teman-teman yang mungkin sudah kangen dengannya.”

“Hadiah-hadiah yang disediakan merupakan ucapan syukur bagi warga Jogja yang sudah ikut menyambut soft opening ini dan menyemarakan acara ini,” tutur Ellisabeth lebih lanjut.   


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini