Pariwisata

Desa Ekowisata Pancoh, Wisata Seru di Desa yang Asri

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Jumat, 30 April 2021 17:21
Desa Ekowisata Pancoh, Wisata Seru di Desa yang Asri
Wisatawan belajar memanen salak yang kemudian diolah bersama warga - Dok. Desa Ekowisata Pancoh

Gudeg.net - Desa Ekowisata Pancoh, Kalurahan Girikerto, Kapanewon Turi, Sleman, bisa menjadi pilihan tepat untuk merasakan suasana pedesaan yang tenang dan sejuk. Ada berbagai pengalaman wisata menarik yang dapat diikuti wisatawan.

Mengusung konsep ekowisata, desa ini menawarkan berbagai kegiatan terkait ekologi wisata, dengan memanfaatkan alam.
Wisatawan dapat mengikuti berbagai kegiatan di kebun salak, persawahan, dan sungai. Kegiatan yang ditawarkan antara lain petik salak, membajak sawah, tanam padi, susur sungai, guyang sapi. Ada pula kesenian dan keterampilan.

Desa Ekowisata ini memiliki Surthong sebagai ikon. "Surthong itu bambu yang jungkat-jungkit, bunyi 'thung' kalau kena air," kata kata Theresia Suharyanti, Wakil Pengelola Desa Ekowisata Pancoh, kepada Gudegnet, Jumat (30/4). 

Ada paket-paket wisata yang disiapkan pengelola, seperti paket outbond, juga live ini. Namun, selama pademi ini pihaknya tidak menerima tamu menginap. 

Menuk mengatakan, saat ini pihaknya masih menerima tamu dengan jumlah maksimal 50 orang, itupun hanya untuk sewa tempat. 
Rencananya, H plus 4 Lebaran, Desa Ekowisata ini akan kembali buka. "Dari dinas sudah di-list, desa wisata mana yang mau buka Lebaran," kata Suharyanti sembari menambahkan, "Nanti kalau ada tau mau booking ke tempat kita, kita sudah menerima, dengan catatan tetep melaksanakan protokol kesehatan," ujarnya. Informasi lebih lanjut dapat dilihat di https://ekowisatapancoh.com/.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    SWADESI ADHILOKA

    SWADESI ADHILOKA

    Handayani FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini