Pariwisata

Ini Cara Isi Website SowanJogja.id Jika Ingin Ke Malioboro

Oleh : Rahman / Rabu, 29 September 2021 09:04
Ini Cara Isi Website SowanJogja.id Jika Ingin Ke Malioboro
Sejumlah wisatawan berswafoto pada saat berada di kawasan pedestrian Malioboro, Yogyakarta, (18/8)-Gudeg.net/Rahman

Gudeg.net- Unit Pelaksan Teknis (UPT) Kawasan Cagar Budaya Malioboro memberlakukan penggunaan website SowanJogja.id untuk wisatawan yang hendak memasuki kawasan Malioboro.

Website yang berfungsi untuk mencegah melonjaknya pengunjung Malioboro ini sudah berlaku sejak, Jumat ( 24/9) yang lalu. Wisatawan diharuskan mendaftarkan diri menggunakan nomor whatsapp yang aktif dan kartu vaksinasi pada website tersebut.

Berikut cara pemakaian SowanJogja.id;

1. Buka website SowanJogja,id dan persiapkan kartu vaksinasi, baik dalam bentuk digital maupun foto dari gawai.

Saat membuka webiste, wisatawan akan mendapati sejumlah nama lokasi yang merupakan pintu masuk ke kawasan Malioboro. Lokasi tersebut yaitu;

  • Jalan Beskalan,
  • Jalan Dagen,
  • Jalan Ketandan Kulon
  • Jalan Pabringan (Bank BPD)
  • Jalan Pabringan (Bank Jogja)
  • Jalan Pabringan (Pasar Bringharjo)
  • Jalan Pajeksan
  • Jalan Pasar Kembang (Pojok BPD DIY)
  • Jalan Perwakilan (Malioboro Mall)
  • Jalan Sosrokusuman (Samping Mutiara)
  • Jalan Sosrowijayan
  • Jalan Suryatmajan (Kepatihan/Terang Bulan)
  • Jalan Abu Bakar Ali (Hotel Inna Malioboro)
  • Jalan Reksabayan (Hamzah Batik)
  • Lorong Kampung Sosrokusuman
  • TKP Malioboro 1 (ABA)
  • TKP Malioboro 2 (Kidul Pasar)

2. Setelah memilih jalan sebagai pintu masuk, dilanjutkan untuk mengklik tanda ‘Masuk’

3. Pada folder ‘Masuk’, wisatatawan akan diminta untuk memasukan nomor telepon whatsapp yang aktif dan mengunggah kartu vaksinasi. Setelah semua didaftarkan, dilanjutkan dengan mengklik tanda ‘Masuk’ kembali dan selesai.

Kepala Unit Pelaksan Teknis (UPT) Kawasan Cagar Budaya Malioboro, Ekwanto mengatakan, fungsi dari website tersebut hampir mirip dengan aplikasi PeduliLindungi dan diberlakukan juga sistem scan atau pindai kode batang.

“Dengan Sowanjogja.id, kami dapat memastikan, seluruh wisatawan sudah tervaksin dan sehat saat berada maupun berwisata di kawasan Malioboro,” jelasnya, beberapa waktu yang lalu.

Wisatawan juga akan diminta untuk melakukan pindai atau scan pada kode batang pada pintu-pintu masuk ke kawasan Malioboro. Saat ini waktu kunjungan wisatawan di kawasan Malioboro maksimal hanya dua jam kunjungan.

“Mulai sekarang di Malioboro hanya boleh sekitar dua jam saja, setelah itu mereka (wisatawan) harus keluar. Saat keluar juga diminta untuk menscan ulang pada papan kode batang yang ada di pintu keluar,” ungkapnya.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini