Hiburan

Tim Aerobatik Jupiter Meriahkan HUT Ke-50 FASI

Oleh : Rahman / Sabtu, 22 Januari 2022 13:27
Tim Aerobatik Jupiter Meriahkan HUT Ke-50 FASI
Jupiter Aerobatik Team (JAT) melakukan manuver Cross Over Break pada saat peringatan Hari Ulang Tahun Ke-50 Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) yang digelar di Selter Bravo Wingdikterbang Lapangan Udara Adisutjipto, Sabtu (22/1)-Gudeg.net/Rahman

Gudeg.net- Jupiter Aerobatic Team (JAT) memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Ke-50 Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) yang digelar di Selter Bravo Wingdikterbang Lapangan Udara Adisutjipto, Sabtu (22/1).

Belasan manuver ditampilkan oleh tim JAT dengan menggunakan pesawat jenis KT-1 Wong Bee buatan Korea yang bermesin propeler (baling-baling) milik Skadik 102 itu.

Belasan manuver tersebut di antaranya, Jupiter Roll, Arrow Head Formation, Cross Over Break, Barrel Rool, Mirror, Hearts, dan lainnya. Manuver yang paling menyedot perhatian para tamu undangan adalah Cross Over Break dan Hearts.

Manuver Cross Over Break melibatkan empat pesawat berada pada bagian depan dan dua lainnya yang berada paling ujung membelok ke arah kiri dan kanan secara bersilang.

Kepala Penerangan (Kapen) Lanud Adisutjipto Mayor Sus Suprih Andryanto mengatakan, manuver Cross Over Break merupakan salah satu andalan tim Jupiter bila tampil di setiap acara.

“Hal yang menarik dari manuver ini adalah pesawat mengeluarkan asap yang terkadang dapat membentuk lafal ‘Allah’ dan itu tanpa disengaja oleh tim Jupiter,” ujar Mayor Sus Suprih Andryanto di lokasi acara.

Sedangkan, untuk manuver Hearts melibatkan dua pesawat Jupiter terbang dari atas lalu turun dan membentuk lambang hati atau Love dari asap yang dikeluarkan.

Suprih menjelaskan, penampilan akrobatik udara dari tim JAT memang sengaja diletakan pada akhir sebagai puncak acara.

Selian tim JAT, terdapat juga sejumlah atraksi lainnya, seperti terjun payung, paralayang bermotor atau paramotor, aeromodelling, hingga layang-layang.

Tamu udangan yang hadir pada perhelatan ini di antaranya Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), Marsekal Fadjar Prasetyo, Susi Pudjiastuti dan sejumlah pejabat daerah, seperti Bupati Bantul Abdul Halim Muslih.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    IRADIO 88.7 FM YOGYAKARTA

    IRADIO 88.7 FM YOGYAKARTA

    100% Musik Indonesia, Cinta Musik Indonesia.


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini