www.gudeg.net, Yogyakarta - Malam ini, akan dapat kita saksikan fenomena langka, yakni gerhana bulan total atau disebut Super Blue Blood Moon. Fenomena ini terakhir kali dapat disaksikan di Indonesia 152 tahun lalu.
Tiga fenomena akan terjadi bersamaan: Super Moon, Blue Moon dan Blood Moon. Super moon adalah keadaan saat posisi bulan paling dekat dengan bumi di orbitnya yang berbentuk elips. Akibatnya, bulan nampak 14% lebih besar dan 30% lebih terang.
Blue Moon adalah bulan purnama yang terjadi dua kali dalam satu bulan kalender. Sedangkan Blood Moon adalah fenomena di mana bulan dalam gerhana total tampak berwarna kemerahan karena diterangi oleh sinar matahari yang disaring dan dibiaskan oleh atmosfer bumi.
Berikut tempat-tempat untuk menyaksikan gerhana bulan total di Jogja:
#1 Alun-alun Selatan
Akan diadakan acara "Jogja Nyawang Gerhana" di Alun-alun Selatan yang digelar oleh Komunitas Penjelajah Langit. Dimulai pukul 18.00 hingga 22.00, disediakan fasilitas teleskop dan binokuler. Di dekat lokasi juga ada masjid bagi yang akan melaksanakan Salat Gerhana.
#2 Masjid Gedhe Kauman (Alun-alun Utara)
Bertajuk "Meneropong Gerhana Bulan Total", acara yang digelar Jogja Astro Club (JAC) ini akan digelar pukul 18.00 - 22.00. Selain pengamatan gerhana, akan dilaksanakan Salat Gerhana di Masjid Gedhe
#3 Markas Jogja Astro Club (Gejayan)
Dimulai pukul 20.00 hingga selesai, selain pengamatan gerhana akan dilaksanakan Salat Gerhana di Masjid As Shobar yang berada di dekat markas.
#4 Desa Ngloro, Saptosari
Untuk yang berada di Gunungkidul, dapat mengamati gerhana dan mengikuti salat gerhana di Desa Ngloro, Saptosari. Acara yang juga diselenggarakan oleh JAC ini dimulai pukul 18.00
Kirim Komentar