Gudeg.net - Untuk meningkatkan minat masyarakat menggunakan angkutan kereta api yang aman dan nyaman, terhitung Senin (11/3/2019), PT KAI memberlakukan tarif khusus untuk beberapa KA dengan relasi tertentu.
Dengan diberlakukannya tarif khusus ini, masyarakat dapat membayar tiket dengan tarif lebih rendah hingga 80% dari tarif sebelumnya. Misalnya KA Argo Dwipangga Cirebon-Purwokertoi PP sebelum tanggal 11 Maret 2019 berlaku tarif Rp 340.000. Setelah ada perubahan, tarifnya menjadi Rp 65.000.
Direktur Komersial KAI Dody Budiawan dalam keterangan resmi pada Senin (11/3/2019) mengatakan, promo ini bertujuan untuk memberikan tarif yang lebih murah bagi penumpang yang menggunakan KA tertentu pada rute-rute yang telah ditentukan. “Semoga dengan adanya promo ini masyarakat dapat lebih mencintai layanan kereta api,” katanya.
Berikut KA dengan tarif khusus:
KA Mataram relasi (pp) Pasar Senen-Cirebon Prujakan
KA Argo Dwipangga relasi (pp) Cirebon-Purwokerto
KA Mataram, Bogowonto, Jaka Tingkir relasi (pp) Purwokerto-Lempuyangan
KA Mataram, Bogowonto relasi (pp) Kutoarjo-Lempuyangan
KA Singasari relasi (pp) Lempuyangan-Madiun
KA Singasari relasi (pp) Lempuyangan-Kediri
KA Singasari relasi (pp) Madiun-Blitar
KA Jayabaya relasi (pp) Surabaya Pasar Turi-Malang
KA Mutiara Selatan relasi (pp) Yogyakarta-Surabaya Gubeng
KA Mutiara Selatan relasi (pp) Surabaya Gubeng-Malang
Tiket dengan tarif khusus ini bisa dibeli oleh penumpang mulai 2 jam sebelum jadwal keberangkatan melalui Loket Go Show di stasiun atau melalui aplikasi KAI Access.
Eko Budiyanto, Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta ketika dihubungi Selasa (12/3/2019) mengatakan, tarif ini berlaku hingga kebijakan dicabut. “Sampai ada SK pencabutan. Jadi ini berlaku lama,” ucapnya.
Kirim Komentar