Seni & Budaya

ACT Kerahkan Humanity Food Truck untuk Korban Banjir Bantul

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Kamis, 21 Maret 2019 22:30
ACT Kerahkan Humanity Food Truck untuk Korban Banjir Bantul
Humanity Food Truck - Ist/ dok Act

Gudegnet - Aksi Cepat Tanggap (ACT) mengerahkan Humanity Food Truck untuk korban banjir di Bantul pada Rabu (20/3/2019). Bertempat di Desa Karangtalun, Kecamatan Imogiri, Bantul, truk tersebut memasak seribu porsi makanan kepada masyarakat sekitar terdampak banjir.

“Kami merespons cepat kebutuhan pangan untuk korban terdampak banjir di Bantul, kebetulan truk baru keluar perakitan di karoseri yang berada di wilayah Magelang-Yogyakarta, tak jauh dari lokasi banjir,” kata Joni, koordinator koki Humanity Food Truck.

Truk tersebut menyediakan makanan berupa nasi putih dengan lauk olahan ayam, sosis, mi goreng dan sambal. Paket makanan siap santap akan diberikan ke beberapa desa di Imogiri yang terkena imbas banjir besar.

Proses memasak dibantu juga oleh belasan anggota tim Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Yogyakarta.

“Kami hadir di sini untuk berbagi kebahagian dan memberi yang terbaik, sehingga kita bersama bisa menikmati, makan-makan bersama ini, Insya Allah harapannya bisa mengurangi duka dari bapak ibu sekalian,” ujar Kepala Cabang ACT DIY, Bagus Suryanto.

Jumat (22/3/2019) mendatang, rencananya akan dilangsungkan peresmian Humanity Food Truck 2.0 di Balai Kota Yogyakarta. Usai peresmian, truck ini rencananya akan terus berkeliling di Wilayah Yogyakarta untuk mendistribusikan makanan siap santap secara gratis.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini