Berita

RDT Tahap Kedua untuk Klaster Indogrosir

Oleh : Trida Ch Dachriza / Rabu, 20 Mei 2020 09:00
RDT Tahap Kedua untuk Klaster Indogrosir
Peserta RDT Tahap Dua sedang diuji kembali oleh petugas, Selasa (19/5)/dok. Humas Sleman

Gudeg.net—Rapid Diagnostic Test (RDT) tahap kedua bagi masyarakat yang berbelanja di supermarket Indogrosir periode 19 April-4 Mei 2020 dilaksanakan di Gedung Olah Raga (GOR) Pangukan, Tridadi, Sleman, Selasa (19/5).

“Pesertanya adalah yang sudah melakukan RDT tahap satu kemarin, dan memiliki hasil non reaktif,” ungkap dr Bambang Suharjana, dari Bidang Pelayanan Medis Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman saat memberi pengarahan di GOR Pangurakan.

Peserta yang mendapat hasil reaktif di RDT tahap pertama langsung dilakukan tes PCR (Polymerase Chain Reaction) di asrama haji.

RDT tahap kedua sendiri rencananya akan diadakan selama tiga hari, yaitu Selasa (19/5/2020), Rabu (20/5/2020), dan kemudian dilanjutkan lagi minggu depan pada hari Rabu (27/5/2020).

Hari terakhir dilaksanakan setelah libur Idulfitri selesai. Menurut Bambang, dengan demikian petugas juga dapat beristirahat dulu.

Gunanto, Koordinator Lapangan RDT tahap kedua menjelaskan bahwa masyarakat yang tetap berstatus non reaktif pasca RDT tahap kedua ini, dapat memperoleh bukti tertulis secara langsung. Data juga akan disiapkan melalui sistem dalam jaringan (daring).

RDT tahap pertama telah dilakukan selama tiga hari, Selasa (12/5) hingga Kamis (15/5). RDT tersebut diikuti oleh 1.204 peserta dengan hasil 53 orang menunjukkan hasil reaktif.

RDT dilakukan dua kali bagi peserta non reaktif untuk memastikan bahwa peserta benar-benar terbebas dari kemungkinan adanya penularan Covid-19.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini