Kesehatan

PMI Bantul Targetkan Dana Terkumpul Rp1,7 Miliar

Oleh : Trida Ch Dachriza / Jumat, 12 Maret 2021 21:00
PMI Bantul Targetkan Dana Terkumpul Rp1,7 Miliar
Helmi Jamharis menyerahkan tiket 'Bulan Dana PMI' kepada Pulung Haryadi di Ruang Mandhala Saba Madya Kompleks Parasamya, Bantul/dok.Humas Bantul

Gudeg.net—‘Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI)’ Kabupaten Bantul menargetkan dana sebesar Rp1,7 miliar terkumpul di tahun 2021.

Program ini diluncurkan hari ini, Jumat (12/3) di Ruang Mandhala Saba Madya Gedung Induk Lantai 3 Komplek Parasamya, Kabupaten Bantul.

“Dari tahun ke tahun, penggalangan bulan dana PMI ini selalu mengalami peningkatan,” ujar Ketua PMI Cabang Bantul, H. Wirmon Samawi, dalam keterangan resmi dari Pemkab Bantul, Jumat (12/3).

Puncaknya pada tahun kemarin, PMI berhasil memecahkan rekor penggalangan dana tertinggi yaitu sebesar Rp1,6 miliar. Dana ini digunakan untuk operasional kegiatan kemanusiaan seperti penanggulangan bencana dan pemberian bantuan kepada masyarakat.

Dalam operasional kegiatan kemanusiaan PMI, sebanyak 80 persen berasal dari Bulan Dana PMI sedangkan 20 persen sisanya berasal dari dana hibah.

Penyumbangan dana juga dapat dilakukan dengan aplikasi QRIS melalui bank BPD DIY. Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul Helmi Jamharis berharap, inovasi ini dapat mempermudah dan mendorong masyarakat dalam menyumbang dana untuk Bulan Dana PMI.

Ia juga berpesan kepada panitia untuk melakukan sosialisasi dengan pendekatan melalui media sosial.

Acara peluncuran ‘Bulan Dana PMI’ diakhiri dengan penyerahan tiket ‘Bulan Dana PMI’ secara simbolis dari Bupati Bantul yang diwakili oleh Helmi Jamharis kepada panitia Bulan Dana PMI yang diwakili oleh Asisten Sumber Daya dan Kesejahteraan Rakyat PPID Bantul, Pulung Haryadi.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini