Gudeg.net- Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menargetkan bulan Agustus 2021 seluruh warganya telah mendapatkan vaksinasi sehingga dapat terbentuk kekebalan kelompok atau herd immunity. Untuk itu Pemkot terus menggencarkan program vaksinasi dengan target 2.000 orang per harinya.
Walikota Yogyakarta Haryadi Suyuti mengatakan, dari data terakhir jumlah total warga Yogyakarta yang telah divaksinasi sebanyak 298.814 penduduk.
“Jumlah tersebut merupakan total warga yang telah mendapatkan dua tahap vaksinasi. Rata-rata warga yang divaksinasi sebanyak 14.000 per minggu dan mudah-mudahan pada tanggal 17 Agustus 2021 akan semakin mendekati fase herd immunity,” Haryadi Suyuti saat menghadiri vaksinasi pelajar Goes To School di SMPN 8, Yogyakarta, Senin (19/7).
Haryadi menjelaskan, saat ini pihaknya sedang menggencarkan program vaksinasi Covid-19 untuk anak berusia 12 hingga 18 tahun namun masyarakat umum juga dijalankan.
Program vaksinasi di fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) terus dilakukan. Ada puluhan fasyankes dan klinik yang melayani vaksinasi bagi warga Yogyakarta.
“Ada sekitar 18 puskesmas, 13 Rumah Sakit pemerintah dan swasta serta dua klinik milik TNI dan Polri yang saat ini siap memvaksinasi warga,” jelasnya.
Sementara itu, vaksinasi Goes To School pada hari ini diikuti sekitar 1.000 pelajar yang berasal dari sekolah yang berbeda-beda dengan menggunakan vaksin Sinovac.
Vaksinasi pelajar ini juga menyasar siswa yang tidak berdomisili di Kota Yogyakarta namun bersekolah di Kota Yogyakarta.
Kirim Komentar