Hiburan

Piringan Hitam Kembali Jadi Trend

Oleh : Budi W / Senin, 00 0000 00:00
Piringan Hitam Kembali Jadi Trend


Cover Album Starlit Carousel yang  Dirilis Dalam Piringan Hitam

Uji Hahan, seorang seniman yang aktif di dunia musik independen memberanikan diri merilis ulang sebuah album milik Frau yang berjudul Starlit Carousel dalam format piringan hitam. Dalam pertemuan dengan Tim Gudegnet siang ini, Hahan menjelaskan bahwa Frau serta musiknya memiliki karakter spesial.

"Ia menciptakan tembang-tembang syahdu dengan aransemen nakal dan lirik yang puitis penuh kejujuran," terangnya.

Secara umum Hahan memuji Frau dalam konteks musik yang dihasilkan. Frau sangat memperhatikan bagaimana karyanya diakses oleh pendengarnya. Tak hanya untuk diperdengarkan, Ia membebaskan karyanya untuk dimainkan, digubah dan dibagikan dalam bentuk ekspresi apa saja.

"Oleh karena itu kenapa kita tidak memilih Frau saja sebagai rilisan perdana kami dengan begitu banyak keunikan dan karakter yang berbeda," tukasya mantap.

Melalui Nirmana Records sebagai salah satu idenyanya, ia kemudian ingin mendokumentasikan karya musik berkualitas dari kota Yogyakarta dalam format piringan hitam dengan kemasan eksklusif yang memiliki nilai visual yang artistik.  

"kami merasa pilihan untuk merilis dalam format piringan hitam merupakan medium yang tepat dimana hasil suara yang dihasilkan masih belum ada yang bisa menandingi. selain itu, kekuatan piringan hitam terhadap cuaca dan waktu telah terbukti handal jika dibandingkan dengan format fisik yang lain." terangnya.

Kelebihan lain dari format piringan hitam adalah seni ekspolasi pada unsur visual dan fisik ini dapat dimaksimalkan melalui format tersebut. Album Frau ini rencananya akan dilepas dimarket dalam jumlah yang terbatas sebanyak 200 keping saja dengan harga sebesar Rp. 395.000.

Event peluncuran album Frau sendiri bakal digelar pada hari Valentine, 14 Februari 2015 di Ruang MES 56, Jalan mangkuyudan No. 51 A, Yogyakarta. Hahan berharap melalui peluncuran format piringan hitam ini, Nirmana records dapat dikenal secara luas oleh masyarakat dan pecinta musik maupun pecinta rilisan fisik secara khususnya.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini