AdUin merupakan sarana bagi mahasiswa/i di seluruh Indonesia untuk meningkatkan kemampuan di bidang periklanan melalui rangkaian kegiatan yang dipersembahkan program studi Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga , Yogyakarta yaitu AdUin Fest. AdUin adalah bentuk komitmen program studi Ilmu Komunikasi, UIN Sunan Kalijaga terhadap perkembangan dunia periklanan. Ditahun ke-4nya, AdUin kembali hadir dengan mengusung tema “Nyepik Becik-Pikirkan Apa yang Kamu Katakan”. Melalui tema tersebut, diharapkan generasi muda Indonesia mampu mengedukasi dirinya sendiri maupun orang lain untuk peduli terhadap bahaya cyberbullying dan hatespeech yang marak terjadi di media sosial. Event ini akan dilaksanakan pada tanggal 17-18 Mei 2017. Event Aduin juga merupakan event yang didukung penuh oleh P3I (Perusahaan Periklanan Indonesia).
Berikut merupakan rangkaian kegiatan AdUin. Yang pertama adalah kompetisi periklanan. Terdapat 3 kategori kompetisi periklanan.
- PrintAd. Dalam kategori kompetisi ini peserta diminta untuk mengemas ide kreatif dalam bentuk iklan cetak.
- TV Commercial. Disini peserta diminta untuk membuat iklan layanan masyarakat dalam format TV commercial.
- Digital Activation. Peserta diminta untuk membuat konsep ide kreatif iklan memanfaatkan media digital.
Dalam setiap kategori yang dikompetisikan peserta diminta untuk mengkampanyekan aksi peduli nyata terhadap bahaya cyberbullying dan hatespeech melalui ikan layanan masyarakat (ILM). Untuk informasi lebih lanjut mengenai brief dan alur pendaftaran untuk pengiriman karya peserta dapat mengunduh pada situs website www.aduinfest.com . Peserta dapat melakukan pengiriman karya mulai tanggal 23 Maret 2017 sampai 25 April 2017. Kompetisi AdUin merupakan kompetisi periklanan yang terbuka bagi seluruh mahasiswa/i S1 di seluruh Indonesia. Dalam kompetisi ini total hadiah bagi pemenang mencapai 7 juta Selain hadiah dalam bentuk uang pembinaan, terdapat pula terophy AdUin dan piagam penghargaan yang akan diberikan bagi masing-masing pemenang.
Kegiatan lain dari Aduin yaitu talkshow bersama para pakar dalam dunia periklanan Indonesia yang akan dilaksanakan pada 17 Mei 2017. Mengusung tema “Creative Talkshow”, peserta talkshow akan mendapatkan pengetahuan baru mengenai bagaimana teknik merancang pesan dengan baik dan efektif, sehingga membuat target audience terkesan. Kegiatan “Creative Talkshow” terbuka untuk umum. Siapapun dapat mengikuti kegiatan ini dengan melakukan pendaftaran melalui situs resmi AdUin.
Untuk mengapresiasi karya-karya kreatif, AdUin juga menggandeng berbagai komunitas desain, fotografi, advertising dan masih banyak lagi komunitas lain dalam kegiatan Gallery Ad AdUin. Dengan konsep pameran karya, dalam Gallery Ad pengunjung akan disuguhkan karya-karya kreatif dari berbagai komunitas. Tak hanya pameran karya dari komunitas, pengunjung juga dapat melihat berbagai macam karya para peserta dari 3 kategori kompetisi AdUin. Untuk pelaksanaan Gallery Ad akan diselenggarakan pada tanggal 17-18 Mei 2017 berbarengan dengan “Creative Talkshow” dan Awarding Night.
Kemeriahan Awarding Night akan menjadi penutup dari rangkaian kegiatan AdUin 2017. Awarding Night merupakan acara yang terbuka untuk umum yang akan dilaksanakan tanggal 18 Mei 2017. Sebagai puncak dari event AdUin, kegiatan penutup ini dikonsep dengan sangat meriah. Dalam Awarding Night akan diumumkan pemenang dari masing-masing kategori yang dikompetisikan dalam AdUin 2017. Terdapat pula guess yang akan memberikan hiburan meriah dalam penutupan rangkaian acara AdUin 2017.
Informasi lebih lanjut mengenai rangkaian kegiatan AdUin 2017 dapat diakses melalui situs resmi AdUin di:
Website : www.aduinfest.com
Instagram : @aduinfest
Twitter : @Aduinfest
Facebook : Aduinfest
Line : @zfh0363w
Kirim Komentar