www.gudeg.net, Yogyakarta - Semua orang pasti pernah mengalami sakit kepala atau migren. Terkadang di saat yang tidak menguntungkan untuk kita. Walaupun mengganggu, tidak disarankan untuk langsung mengonsumsi obat ketika sakit kepala dan migren menghampiri.
Coba beberapa cara ini, agar sakit kepala reda tanpa bantuan obat kimiawi.
#Tidur
Coba tidur untuk beberapa saat. Terkadang waktu tidur yang kurang menyebabkan sakit kepala dan migren. Tetapi jika sakit kepala dan migren kita disebabkan karena terlalu banyak tidur, maka coba beraktivitas. Jika tidak bisa tidur, coba tutup mata saja di dalam ruang yang gelap dan sepi.
#Asupan makanan
Perhatikan asupan makanan. Kurangi pemicu sakit kepala seperti kafein, alkohol, dan nikotin. Jangan melewatkan jam makan, karena kadar gula darah rendah juga memicu sakit kepala dan migren.
#Relaksasi
Ada banyak penyebab sakit kepala. Salah satunya adalah karena kontraksi otot berlebih. Jika ini penyebab sakit kepala kita, coba lakukan kegiatan relaksasi seperti meditasi dan tarik napas dalam. Coba juga memvisualisasikan sesuatu yang damai.
#Pijat
Pijat pagian pelipis dan leher bagian ujung rambut tumbuh. Peredaran yang lancar pada bagian ini mengurangi nyeri sakit kepala.
#Peregangan
Gerakkan dagu ke atas dan ke bawah, lalu kanan kiri. Tekuk leher ke arah bahu, tahan sebentar saja, kemudian putar kepala perlahan searah jarum jam lalu sebaliknya. Sama seperti memijat, peregangan melancarkan peredaran darah.
#Panaskan atau dinginkan
Taruh handuk hangat atau kantong es di bagian belakan leher kita. Kantong es di belakang leher membantu mengurangi pembengkakan dan dapat mengurangi migren. Merendam kaki di air panas juga dapat membantu.
#Jahe
Jahe memiliki zat anti-inflammatory yang mengurangi pembengkakan pembuluh darah dan membantu meredakan sakit kepala. Dan karena jahe menstimulasi pencernaan, mengonsumsi jahe juga dapat membantu mual karena migren. Campur jahe dan perasan jeruk lemon, minum saat hangat.
Jahe juga dapat digunakan dalam bentuk pasta. Campur jahe bubuk dengan sedikit air hingga berbentuk pasta lalu tempelkan pada pelipis dan dahi.
Kirim Komentar