Kuliner

Menikmati Sunset dan Sawah di Kunvenu

Oleh : Trida Ch Dachriza / Rabu, 09 Mei 2018 19:00
Menikmati Sunset dan Sawah di Kunvenu
Sunset di Kunvenu-Gudegnet/Trida

 

Gudegnet – Ingin menikmati suasana alam, jauh dari hiruk pikuk kota, sambil ditemani pilihan kopi serta makanan yang unik? Kunvenu tempatnya.

Masih tergolong baru, Kunvenu yang soft opening-nya baru pada tanggal 2 April lalu, akhirnya melaksanakan grand opening pada tanggal 6 April. Meskipun baru, pesona alam dan keindahan tempatnya mampu menarik keramaian pengunjung.

Ramainya tempat ini sesuai dengan filosofi namanya, Kunvenu, yang diambil dari bahasa Esperanto. “Bahasa ini sudah banyak dipakai, tapi belum diakui. Filosofinya dari sesuatu yang tidak diakui, ya katakanlah kita masih baru belum dikenal, nah kita pengen diakui sama orang, makanya kita pakai Bahasa Esperanto,” jelas Danu sebagai salah satu pengelola Kunvenu. 

“Kunvenu sendiri artinya kumpulan. Harapannya semua orang kesini apapun tujuannya, apapun acaranya bisa ngumpul disini. Sesederhana itu, sih,” tambahnya mengenai arti Kunvenu.

Kunvenu
Bertempat di Jalan Jeblog Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, tempat kongko ini berada di daerah selatan untuk mencari suasana alam yang diinginkan. “Karena ada satu poin dimana kita cukup bosan sama coffee shop di daerah utara di kota, ibaratnya semua sama aja. Udah terlalu ngumpul juga di daerah utara. Kemudian nongkrong di tempat kayak kopi merapi, kopi klothok, kok kayaknya bikin suasana alam enak juga. Makanya ini terbuka, kan memang bikin konsep escape city. Kita menjauh dari kota,” jelas Danu lebih lanjut.

Buka mulai dari jam 16.00 – 00.30, tempat ini sangat cocok apabila ingin menikmati suguhan unik sambil menonton sunset dari bagian selatan Jogja.

Makanannya pun unik. Jika biasanya kita menemui ifumie, di sini kita menemui ifubie. Ifubie adalah bihun yang digoreng hingga crispy lalu disiram sayuran seperti Cap Cay. Selain Ifubi, ada juga menu andalan lain seperti Savoury Waffle, Nasi Goreng Rawon, Nasi Goreng Kari, dan banyak lainnya. Menarik, bukan? 

Tentu saja tempat nongkrong jaman sekarang belum lengkap tanpa suguhan kopi. Kunvenu punya empat sampai enam single origin yang tersedia untuk dipesan. Apa saja jenisnya? Untuk mengetahui itu kita harus bertanya pada waiter disana, karena Kun akan senantiasa mengganti pilihan-pilihan kopi yang mereka suguhkan dengan kopi-kopi nusantara.

Kunvenu


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    BPPTKG

    BPPTKG

    Radio Kotaperak FM


    GERONIMO 106,1 FM

    GERONIMO 106,1 FM

    Geronimo 106,1 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini