Gudegnet - Pameran tahunan Art Jog yang dibuka awal Mei 2018 lalu, ditutup dengan penampilan Tulus dan Stars And Rabbit pada Senin (4/6) malam. Selain itu, tampil pula Megahit Selection.
Sekitar panggung di Jogja National Museum dipadat penonton yang ingin menyaksikan para penampil. Para penonton yang kebanyakan muda-mudi nampak menikmati penampilan Tulus. Lagu-lagu seperti Jangan CIntai Aku Apa Adanya, Teman Hidup, Sewindu, dan yang lainnya sukses membuat penonton menyanyi bersama.
Usai penampilan Tulus, giliran Stars and Rabbit tampil menghibur penonton dengan lagu-lagunya seperti Kindread Soul, Rabbit Run, Catch Me, dan lagu-lagu lain. Pada penampilan Stars and Rabbit tata pencahayaan nampak makin meriah.
Acara dilanjutkan dengan penampilan Megahit Selection, permainan DJ set yang membawakan alunan musik nuansa 1980 – 1990an.
Art Jog tahun ini mengambil tema Enlightment. Selain berbagai karya seni rupa, dengan commissioned work Sea Remembers karya Mulyana, selama satu bulan Art Jog juga telah menampilkan seni musik, seni tari, dan seni pertunjukkan setiap harinya.
Pembawa acara mengatakan, Art Jog tahun ini dihadiri rata-rata 2000 pengunjung per hari dengan total pengunjung lebih dari 60.000.
Kirim Komentar