Gudeg.net - Bisnis kuliner di Jogja memang sangat menggiurkan, masing-masing restoran berlomba untuk menawarkan konsep yang unik agar bisa menarik pengunjung, salah satunya Jogja Airport Resto.
Restoran yang baru saja melangsungkan soft openingnya pada 8 Oktober lalu, mengusung konsep suasana seperti di bandara dan di dalam pesawat. Jogja Airport Resto dilengkapi dengan fasilitas yang menyerupai bandara mulai dari check in hingga pelayanan pramugari di dalam pesawat.
“Kami ingin memberikan sesuatu yang berbeda dengan yang lain,” tutur Ahmad Muhammad Manajer Operasional Jogja Airport Resto. Ahmad juga menjelaskan restoran ini merupakan perpaduan antara wisata kuliner dan wisata edukasi, di mana customer benar-benar dimanjakan dengan pelayanan makan di pesawat.
Selain sebagai restoran, tempat ini juga sebagai sarana praktek bagi siswa sekolah calon pramugari Jogja Fligt. Calon pramugari tersebut bisa langsung berinteraksi dengan penumpang, agar mereka terbiasa dan tidak gugup dalam menghadapi customer, jelas Ahmad .
Dengan lahan seluas hampir 2 hektar, restoran ini dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas seperti dua pesawat, lounge, playground, taman, spot selfi, live music, mushola dan lahan parkir yang luas, kedepannya akan ditambah dengan konsep old city, kota tua dengan mobil-mobil tua. Saat ini sudah ada beberapa mobil tua yang menghiasi restoran tersebut.
Memasuki restoran ini pengunjung serasa memasuki boarding pass, kita akan di check oleh petugas, kemudian melakukan transaksi dan akan diarahkan oleh pramugari.
Menu makanan dan minuman yang disediakan mulai dari menu tradisional hingga western seperti pasta dan steak. Pada hari Senin- Sabtu pukul 10.00 – 16.00 WIB mengusung menu paket berempat yang serba tradisional dan pukul 16.00 – 22.00 menyajikan menu western. Hari minggu disajikan all menu all day.
Harga yang ditawarkan juga terjangkau, untuk harga minumannya mulai dari Rp 10.000 dan makanannya mulai dari Rp.15.000. Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 (weekday) dan hingga pukul 23.00 (weekend).
Sejak soft opening hingga sekarang animo masyarakat sangat tinggi, rata-rata pengunjung ingin merasakan sensasi makan diatas pesawat dan anak-anak terlihat sangat antusias.
Sumarni salah satu pengunjung dari sleman mengungkapkan, “baru pertama kali datang, tempatnya asik terlebih anak-anak terlihat sangat senang di sini.”
Restoran yang beralamat di Kadirojo I, Purwomartani, Kalasan, Sleman, sangat mudah ditemukan, dari pertigaan bandara Adisucipto ke arah timur kurang lebih 1,5 km, hingga ketemu jalan ke utara ke arah UKRIM (Universitas Kristen Immanuel), ikuti saja jalan tersebut, restoran ini terletak di sebelah selokan dari jalan sudah terlihat dua unit pesawat.
Bagaimana cara makan ke airport resto jogya
Tgl 17 april bukak gak ya? Kalo buka jam brp bukanya?
Kirim Komentar