Gudeg.net - Menurut dr. Probosuseno pakar Geriatri, seorang Lansia harus KUAT, hal tersebut disampaikan dalam konferensi pers summer course 2018 di Panti Sosial Tresna Werdha Abiyoso Pakem Sleman Yogyakarta.
Kuat dalam artian di sini melingkupi beberapa hal diantaranya K : Kebersihan diri sendiri dan kebersihan lingkungan serta menyalurkan hobi positif. U: Usir stres dengan bernyanyi dan meninggalkan kebiasaan buruk. A : Asupan Gizi yang baik, Agama dan spiritual yang seimbang dan T: Tidur yang cukup 4-10 jam, diimbangi dengan tidur siang minimla 5 menit yang bisa memperpanjang usia. Dan teratur berolahraga jalan kaki selama 30 menit,” dengan jalan kaki mampu mengurangi penyakit jantung, stroke dan kanker,” jelasnya. Dan Teruskan aktivitas, Terus berguna,dan Taati saran dokter dan pakar2 yg ada.
Probosuseno juga menjelaskan “lansia di atas 50 tahun ke atas terdapat perubahan, kemampuan yang berkurang jauh, dan kematian prematur seperti hipertensi, gula dan yang lainnya,” jelasnya. “Jadi tidak hanya kelahiran saja yang premature, kematian juga bisa premature,” candanya.
Probosuseno juga memaparkan penyakit fisik pada lansia berbeda dengan anak muda, pada umumnya lansia tidak mempunyai penyakit yang “aneh-aneh”.
Dari segi fisik bisa diketahui diantaranya Immobilitas (tidak bisa apa-apa), Estabilitas, Intelektual menurun, Dimensia, Mall nutrition (bisa overweight atau underweight), Impotensi, Sembelit,
Probo juga menjelaskan ciri-ciri lansia sehat diantaranya, bangga dengan masa lalu, puas dengan masa sekarang, tidak akan cemas masa depan,dihormati disayangi dan dicintai sekitarnya.
Dari data yang diperoleh dari BPS (Badan Pusat Statistik) tahun 2010-20135 yang menunjukan adanya peningkatan Umur Harapan Hidup (UHH) dari 69.8 (2010) menjadi 70,9 (2017). Dan diperkirakan akan mengalami kenaikan menjadi 72,4 pada tahun 2035 mendatang.
Kegiatan summer course FK-KMK UGM diselenggarakan dalam rangka menghadapi peningkatan populasi lansia dengan mempersiapkan infrastruktur kesehatan termasuk ketersediaan professional kesehatan yang mampu memfasilitasi lansia.
Kirim Komentar