Gudeg.net–Pasar Kangen adalah acara akbar di Taman Budaya Yogyakarta (TBY) yang diagendakan setiap tahun oleh Dinas Kebudayaan DI Yogyakarta (Disbud DIY).
Acara ini selalu ditunggu oleh penggemar jajanan dan pernak-pernik di Yogyakarta dan sekitarnya. Tahun 2019 ini, Pasar Kangen akan diadakan di tanggal 12-20 Juli 2019.
“Kami membuka pendaftaran untuk tenant dari tanggal 12-14 Juni ini, lalu tanggal 15 adalah akhir pengumpulan formulir,” jelas May, salah satu panitia Pasar Kangen 2019 saat ditemui di kediaman Ong Harry Wahyu (12/6).
Pasar Kangen sudah menyiapkan 1.000 formulir fisik dan formulir dalam bentuk digital pdf yang dapat diunduh oleh pedagang di luar Yogyakarta.
Formulir ini dibagikan secara Cuma-Cuma. Tenant juga tidak dipungut biaya untuk berpartisipasi. Namun, tenant akan dikurasi karena hanya akan ada sekitar 150-an spot.
Menurut May dan Ale, juga panitia Pasar Kangen, peserta harus memiliki produk yang unik dan memliki nilai sejarah, budaya, atau seni.
Peserta tidak diperkenankan menggunakan styrofoam, plastik, dan staples. Penggagas acara ini, Ong Harry Wahyu, menginginkan pengunjung mendapat makanan yang higienis dan sehat.
“Styrofoam kan berbahaya sekali untuk kesehatan. Dulu ada yang ketahuan melanggar, saya suruh tutup lapaknya walaupun ada pembeli sedang mengantre,” ujarnya saat ditemui di rumahnya (12/6).
Ia memang tidak memberikan dispensasi untuk yang melanggar karena peraturan sudah disebutkan di awal. Ia juga tidak mengizinkan pedagang yang sudah ‘punya nama’ atau lapak permanen yang strategis.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini akan ada workshop yang dapat diikuti gratis. Sebenarnya, dahulu workshop ini sudah ada, namun terhenti beberapa tahun ini.
Jika memiliki produk unik, yuk segera daftar ke TBY, Jl.Sriwedani No 01 Yogyakarta. Dapat juga menghubungi +62 8222 6130 457. Jangan lupa siapkan persyaratannya;
- Pas Foto 4x6
- Fotokopi KTP/Identitas
- Foto Produk
Kirim Komentar