Pendidikan

Mahasiswa UNY Ciptakan Tas 3 in 1

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Kamis, 04 Februari 2021 12:00
Mahasiswa UNY Ciptakan Tas 3 in 1
Dok Humas UNY

Gudeg.net - Mahasiswa UNY membuat tas 3 in 1. Tas ini dapat menjadi tiga model. Di samping itu, produk ini juga memuat nilai edukatif berupa kata Arkais dan corak batik nusantara. 

Para mahasiswa tersebut adalah Fitri Nurjawa Kusumayanti, Khunaya Khoiriyah dan Desy Yastaningsih dari prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, serta Listyowati dari prodi Pendidikan Akuntansi. 

Tas ini dinamau UBag yang berasal dari kata Usefull dan Bag yang berarti tas. Tas ini dapat menjadi tas jinjing, tas punggung, dan tas slempang. 

Listyowati menjelasakan tas ini berbahan utama kain jeans yang kut dan elegan. "Tas backpack berbahan parasut yang antiair sehingga tidak dapat menyerap air," katanya seperti dikutip laman uny.ac.id, Selasa (2/2).

Jika dijadikan tas jinjing, tas ini dapat digunakan sebagai pengganti plastik. Sementara saat ingin menggunakan tas yang lebih sipel, tas UBag dapat menjadi sling bag. 

Pemberian kata Arkais dalam tas ini sebagai media literasi, dan penambahan kain motif batik dalam tas ini sebagai media pengenalan batik Nusantara.

Fitri menjelaskan, “Arkais didefinisikan sebagai bahasa yang digunakan karena adanya unsur-unsur dari zaman lampau yang tetap bertahan sampai sekarang dan biasanya digunakan dalam karya sastra seperti puisi, hikayat, cerpen, dan cerita rakyat”.

Kata Arkais, lanjut Fitri, dapat dipertahankan dengan cara sering digunakan dalam proses bertutur, pembelajaran, penelitian, maupun melalui nasehat yang memuat kosa kata arkais. 

Sementara itu Khunafa menambahkan, generasi muda saat ini kurang mengenalkata arkais, begitu pula batik yang mulai jarang digunakan dalam kehidupan sehari-hari.  "Sebagai upaya penyelamatan dan perlindungan, kosakata serta batik nusantara perlu diberi perhatian khusus agar tidak hilang," katanya 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SWADESI ADHILOKA

    SWADESI ADHILOKA

    Handayani FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini