Seni & Budaya

Komisaris PLN Luncurkan Buku ''Dari Jokowi Hingga Pandemi''

Oleh : Trida Ch Dachriza / Selasa, 30 Maret 2021 17:00
Komisaris PLN Luncurkan Buku ''Dari Jokowi Hingga Pandemi''
Eko Sulistyo, Komisaris PT PLN yang akan meluncurkan buku/dok.pribadi

Gudeg.net-Eko Sulistyo, komisaris PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) akan meluncurkan buku berjudul "Dari Jokowi Hingga Pandemi" di RM Mertamu, Sleman, Rabu (31/3).

Isi buku ini merupakan kumpulan esai yang pernah dipublikasikan di berbagai media di Indonesia. Isi tulisan dibagi dalam tujuh tema. Masing-masing tema terdiri dari sekurang-kurangnya enam tulisan yang dibingkai dalam bab.

Bab pertama ‘Politik, Kekuasaan, dan Kebudayaan’; bab  kedua ‘Pemilu, Demokrasi Substansial, dan Protes Global’; bab  ketiga, ‘Globalisasi Virus dan Politik Vaksin’; bab Keempat, ‘Musik, Kartun, dan Politik Kegembiraan’; bab Kelima, ‘Kemerdekaan dan Perdamaian Dunia’; bab  keenam, ‘ Pahlawan, Tragedi dan Kekuasaan’; dan terakhir bab ketujuh, ‘Obituari: Bukan Kisah Kematian’.

“Buku yang kita baca, selain mendapat pengetahuan yang disajikan, kita mampu mengukur ketajaman analisis penulisnya dalam menjelaskan pokok bahasan yang diulas,” ujar Eko Sulistyo dalam keterangan resmi yang diterima Gudegnet, Minggu (28/3).

Peluncuran dan diskusi buku ini diselenggarakan  oleh Komunitas Goedhang Kebun Damai, satu komunitas yang peduli terhadap kebudayaan, salah satunya pengembangan literasi dan merawat bumi melalui tanaman.

“Buku karya Eko Sulistyo ini, yang menyajikan beragam tema, bisa kita pahami luasnya pemahaman penulisnya menyangkut berbagai persoalan,” ujar Joko Utomo, ketua penyelenggara acara ini.

Selain peluncuran buku, agenda lainnya adalah diskusi buku oleh Eko bersama Halim Hade, seorang budayawan; Arie Sudjito, Ketua Departemen Sosiologi UGM; Candra Gautama, editor Kepustakaan Populer Gramedia (KPG); dan Gendis Syari Widodadri, mantan asisten peneliti Youth Studies Center Fisipol UGM dan jurnalis di media online westo.id.

Sejak masih mahasiswa Jurusan Sejarah di Fakultas Sastra UNS (Universitas Sebelas Maret), Eko sudah aktif menulis di media. Selama pemerintahan Presiden Joko Widodo, ia pernah memegang beberapa jabatan, seperti Deputi Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi Kantor Staf Presiden (2014-2019), Komisaris PT Danareksa (2015-2020), dan sejak November 2020, Eko menjabat Komisaris PT PLN.

Bagi yang ingin mengikuti peluncuran dan diskusi buku ini, dapat menghubungi 0878-3969-8383. Untuk mencegah kerumunan, jumlah peserta dibatasi. Jika kuota telah terpenuhi, pendaftaran akan ditutup.

Peluncuran dan Diskusi akan dilaksanakan di RM Mertamu, Jl. Sumberan 2 No 4, Ngentak, Sinduarjo, Ngaglik, Sleman pada pukul 15.00 WIB.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini