Untuk memulihan sumber penghidupan korban Gempa 27 Mei 2006 lalu, lembaga donor,
Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) lokal dan Internasional bekerjasama dengan Pemerintah
Daerah Propinsi DI Yogyakarta, Kabupaten Bantul dan Kabupaten Klaten menyelengarakan
Pameran UKM.
Kegiatan bertema "Bangkit Menuju Kemandirian" tersebut diharapkan mampu menjadi
referensi promosi bagi pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) di Jogja dan Klaten agar
keberadaannya diketahui oleh masyarakat lokal maupun wisatawan mancanegara.
"Pameran ini diharapkan mampu menjadi referensi promosi bagi pelaku Usaha Kecil
Menengah (UKM) di Jogja dan Klaten agar keberadaannya diketahui oleh masyarakat
lokal maupun wisatawan mancanegara," kata Wakil Gubernur DIY, Sri Paku Alam IX
pada sambutan pembukaannya.
Pameran yang akan berlangsung dari 22-24 Februari 2008 di Atrium Plaza Ambarrukmo
Yogyakarta ini juga diharapkan menjadi saat yang tepat bagi pelaku UKM untuk mengembangkan
produk dan usahanya dalam memulihkan sektor ekonomi yang lumpuh pascagempa 2006.
"Momentum ini seharusnya menjadi sarana yang tepat bagi pelaku UKM untuk mengembangkan
produk dan usahanya dalam memulihkan sektor ekonomi yang lumpuh pascagempa 2006,
kata Paku Alam.
Pada pameran ini, ke-57 UKM memamerkan produk kerajinan seperti batik, tenun,
teracota, keris, konde, anyaman bambu, kap lampu, kerajinan kulit, patung, ukiran
kayu, batu ukir, silver, kuningan, dan kerjinan kerang. Aneka makanan olahan seperti
emping, kue kering, rempeyek, kerupuk dan beberapa produk pertanian lainnya juga
tampak pada pameran ini.
Selain pameran aneka produk kerajinan dan makanan, kegiatan lain seperti Lokakarya
Komunitas dan Lokakarya Lintas Pelaku UKM juga akan diselenggarakan pada 23 Februari
2008 di University Hotel, Universitas Islam Negeri (UIN) Yogyakarta.
Semangat yang kuat untuk pulih dari masyarakat UKM di Jogja dan Klaten ini mendapat
dukungan dari 9 Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Internasional yang peduli dengan
keberadaan UKM di Jogja dan Klaten pascagempa 2006. Ke-57 UKM yang membuka stand
di pameran tersebut merupakan LSM yang mendapat bantuan dari LSM Internasional
yang hingga kini masih aktif mendukung kehidupan UKM di Jogja dan Klaten.
Kirim Komentar