Seni & Budaya

Sekaten Tahun Depan Harus Lebih Baik

Oleh : Dude / Senin, 00 0000 00:00
Sekaten Tahun Depan Harus Lebih Baik

Usai sudah Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) pada 2009 atau Je 1942 ini. Meski dari sisi pengunjung cenderung turun dibanding pada pelaksanaan tahun lalu, namun perayaan yang digelar selama 31 hari ini masih mendapat sambutan dari masyarakat hingga pada upacara Sekaten.

"PMPS tahun ini berjalan lancar, tertib, dan dapat respon positif dari masyarakat. Upacara Miyos Gongso, Kondur Gongso dan Grebeg Maulud masih antusias dengan melimpahnya warga yang hadir," kata Walikota Yogyakarta Herry Zudianto dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Walikota Haryadi Suyuti saat menutup PMPS 2009 di Pendopo Pagelaran Kraton Yogyakarta, Senin (09/03).

Menurut Walikota, keberadaan sekaten di Yogyakarta masih diperlukan selain sebagai media hiburan dan pasar rakyat, tapi juga sebagai wahana pengembangan potensi masyarakat khususnya DIY.

"Sekaten masih menjadi balung sumsum masyarakat Jogja. Untuk itu akan terus diadakan sebagai media pemberdayaan potensi masyarakat," kata Walikota.

Mengenai turunnya pengunjung pada tahun ini, Walikota mengharapkan agar hal tersebut bisa menjadi tolok ukur dan evaluasi bagi pelaksanaan sekaten pada tahun mendatang agar lebih baik.

Untuk bisa lebih baik, panitia harus dapat menerima kritik dan masukan sebagai referensi bagi terlaksananya penyelenggaraan sekaten yang lebih menarik dan berkualitas.

Haryadi Suyuti menambahkan, pada pelaksanaan berikutnya yang bertepatan pada tahun 2010 atau Dal 1943, pelaksanaan sekaten harus ada pembenahan agar lebih menarik. Jika perlu perayaan tahunan ini juga melibatkan peserta dari luar daerah DIY.

Meski cenderung menurun karena sejumlah faktor, masyarakat masih tetap antusias terhadap pelaksaan Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS). Hal ini terbukti dengan ramainya masyarakat yang mengunjungi PMPS, upacara Miyos Gongsom, Kondur Gongso, dan Grebeg Maulud yang digelar Kraton Yogyakarta.  

Sampai jumpa di perayaan sekaten tahun depan...

0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini