Seni & Budaya

Kraton Ngayogyakarta Akan Laksanakan Labuhan Merapi

Oleh : Budi W / Senin, 00 0000 00:00


Bulan Ruwah menjelang Ramdhan, masyarakat di lereng Gunung Merapi akan melaksanakan upacara Labuhan Merapi yang akan dipimpin langsung oleh Juru Kunci Merapi, Asih Suraksahargo. Demikian informasi disampaikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan & Pariwisata Kabupaten Sleman, Ir.AA Ayu Laksmidewi TP, MM dalam wawancara melalui email dengan Tim Gudegnet siang ini.

"Labuhan Merapi akan diawali dengan serah terima uba rampe dari Kraton Yogyakarta kepada abdi dalem yang tugas di kecamatan Depok, serah terima nanti akan diwakili oleh Camat Depok", terangnya.

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Selasa  dan Rabu (19-20/05) yang akan dimulai dari Kantor Kecamatan Depok menuju Kecamatan Cangkringan, kemudian uba rampe akan dibawa menggunakan Jeep yang akan dikawal oleh bregada serta abdi dalem Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat.

"Upacara pengambutan uba rampe dari kraton saat sampai di balai labuhan kinahrejo akan dilakukan seremonial fragmen labuhan serta jatilan. Malam harinya, akan dilaksanakan kenduri, doa bersama dan pagelaran wayang kulit", tambahnya.

Pagi harinya, yakni Rabu (20/05), labuhan uba rampe akan dibawa ke Gunung Merapi menuju di Pos Sri Manganti. 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    SWADESI ADHILOKA

    SWADESI ADHILOKA

    Handayani FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini