Kuliner

Menikmati Santap Pagi dengan Segarnya Soto Ayam Wonosari

Oleh : Trida Ch Dachriza / Minggu, 28 Januari 2018 14:32
Menikmati Santap Pagi dengan Segarnya Soto Ayam Wonosari
Soto Ayam Wonosari-Gudegnet/Trida

 

www.gudeg.net, Yogyakarta - Menikmati udara sejuk di pagi hari memang lebih pas rasanya apabila ditemani dengan semangkuk soto hangat. Dengan pilihan lauk yang banyak, dan pilihan potongan ayam kampung yang menggugah selera, Soto Ayam Wonosari bisa jadi salah satu opsi tempat makan andalan di pagi hari.

Warung Soto Ayam Wonosari berlokasi di Jl. Rajawali No.4, Condong Catur, Sleman. "Setiap harinya tidak tentu berapa porsi yang terjual, tapi biasanya sekitar 500 porsi, kalau dikira- kira," ungkap Jepri, salah seorang karyawan yang bekerja di sana. Ia juga mengatakan bahwa meskipun warung ini buka dari mulai pukul lima pagi sampai tengah hari pukul dua belas siang, warung ini selalu ramai didatangi pengunjung di pagi hari sehingga sebelum tengah hari biasanya sudah banyak menu yang kosong.

Ketika ditanya mengenai apa yang spesial dari Soto Ayam Wonosari ini, Jepri mengatakan bahwa berbeda dari soto yang lain, soto ini memiliki kuah yang lebih bening dengan rasa yang lebih segar. Selain itu warung ini juga menyediakan pilihan lauk yang beraneka ragam mulai dari gorengan hingga potongan ayam kampung yang gurih.

Semangkuk soto ayam wonosari ini dijual mulai dari Rp 9.000 per porsi, sedangkan untuk lauk pauk dan gorengan dijual mulai dari Rp 1.000. Lauk yang  disediakan antara lain adalah aneka sate, dan pilihan potongan ayam kampung seperti bagian paha, sayap, dan lainnya. Untuk minuman tersedia pilihan minuman seperti es teh dan es jeruk yang dijual seharga mulai dari Rp 1.000.

Bapak Agung Prasetyo merupakan pemilik dari warung soto yang bertempat di daerah Condong Catur ini. Warung soto ayam wonosari ini merupakan bisnis keluarga yang telah berjalan selama kurang lebih 20 tahun.  Warung ini berpusat di Jl. Rajawali. Selain berlokasi di Jl. Rajawali, warung soto ini membuka cabang di daerah Gowok, Caturtunggal, Depok, Sleman. 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini