Gudeg.net—Tidak jauh dari Candi Abang, kita akan menemukan Gua Sentono. Tepatnya berada di kira-kira 750 meter di sebelah tenggara Candi Abang. Gua ini berada di dekat persawahan dan pemukiman penduduk.
Gua ini terdiri dari tiga gua. Gua ini diduga merupakan tempat pertapaan Hindu karena ditemukannya lingga yoni.
Menurut keterangan Balai Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta (BPCB DIY) di depan gua, gua pertama mempunyai ukuran panjang 300 cm dan lebar 127 cm dengan tinggu 146 cm. Di dalam ruang ini ditemukan lingga yoni yang dipahat menyatu dengan lantai gua (monolith).
Dinding utara ditemukan relief arca yang menggambarkan Durga Mahisasuramardhini dan Mahakala. Dinding sebelah selatan terdapat relief arca yang menggambarkan Agastya dan Nagiswara.
Sayangnya, relief-relief ini sudah rusak. Khususnya pada bagaian wajah dan tangan. Di bagian dinding atas ditemukan lukisan dari cat hitam yang menggambarkan seorang tokoh duduk di atas lapik segi empat dan lukisan lain bergaya sulur-suluran.
Gua kedua berukuran 60x120 cm dengan tinggi 126 cm. Di dinding gua ditemukan relief yang menggambarkan tiga arca. Posisi arca di tengah duduk di atas lapik segi empat dengan sikap tangan dharmacakramudra. Dua arca di kanan dan kirinya berdiri dengan sikap tribangga.
Di depan arca tengah ditemukan lingga yoni. Bagian depan terdapat lubang berbentuk segi empat berukuran 50x30 cm dengan kedalaman 13 cm. Kemungkinannya lubang ini berfungsi sebagai penampung air pada saat pemujaan lingga.
Gua ketiga berukuran 180x159 cm dengan tinggi 155 cm. Terdapat relief yang belum selesai di dalamnya. Menilik bentuknya, diduga bentuk ini akan menggambarkan kura-kura.
Ditemukan lubang segi empat di tengah lantai gua. Lubang ini berukuran 53x50cm dengan kedalaman 12 cm. Diduga lubang ini dulu berfungsi sebagai tempat untuk meletakkan objek pemujaan.
Dari Jalan Berbah-Prambanan masuk sekitar 10 meter akan menemukan belokan ke kiri. Sekitar 20 meter dari jalan tersebut gua berada di sebelah kanan.
Waalaupun jalan dapat dimasuki oleh mobil dan motor, namun tidak ada tempat parkir. Mobil disarankan untuk parkir di pinggir jalan besar (Jalan Berbah-Prambanan) lalu berjalan kaki ke tujuan.
Jalan menuju Gua Sentono-Gudegnet/Trida
Gua terletak cukup tinggi dari jalan. Tidak ada akses jalan atau tangga menuju gua. Jadi, jika ingin menegok gua, kita harus memanjat sulur akar pohon. Cukup berbahaya untuk anak-anak tanpa pengawasan dan untuk orang tua yang cukup lanjut.
Gua Sentono terletak di Dusun Blambangan, Jogotirto, Berbah, Karangan, Sleman. Tidak ada biaya untuk mengunjungi gua ini.
Kirim Komentar