Kuliner

Lima Rekomendasi Tempat Ngopi Bernuansa Alam

Oleh : Wirawan Kuncorojati / Rabu, 03 Maret 2021 19:10
Lima Rekomendasi Tempat Ngopi Bernuansa Alam
Pakis Coffee - Gudegnet/ Wirawan K

Gudeg.net - Di lima tempat ngopi Yogyakarta ini, kita bisa menikmati kopi sekaligus suasana alamnya yang asri dan adem. Di mana saja? langsung saja simak info berikut.  

1. Camp Coffee & Nature
Di Camp Coffee & Nature, Pengunjung bisa menikmati kopi dan juga menu grill di tenda-tenda yang disediakan, dengan suasana sekitar yang asri. Lokasinya tak jauh dari kota, yakni di Jalan Godean KM 4.5, tepatnya di dalam perumahan Griya Mahkota. 

2. Kedai Kopi Natadamar
Terletak di Mangunan, Bantul, Kedai Kopi Natadamar menawarkan suasana unik ngopi di hutan pinus. Sambil menyeruput kopi, kita bisa menikmati suasana sejuk dan pemandangan apik dari ketinggian

3. Pakis Coffee
Pakis Coffee memadukan bangunan tradisional dan suasana alam yang kental, juga suara gemericik air. Di bagian outdoor banyak tanaman, juga sebuah kolam ikan. Bagian tersebut merupakan tempat favorit pengunjungPakis Coffee beralamat di Gg. Komo Jaya No. 53, Corangan, Maguwoharjo, Depok, Sleman.  

4. Kopi Lemah Abang
Untuk yang ingin istirahat sejenak dari rutinitas, Kopi Lemah Abang bisa jadi alternatif. Pemandangan berupa hamparan persawahan, petani yang sedang membajak sawah, dapat dinikmati sembari ngopi dan bersantai. Alamatnya ada di Jalan Karangjati, Bangunjiwo, Kasongan, Bantul.

5. Kopi Kali Petung
Terletak di kaki Merapi, Kopi Kali Petung memiliki pemandangan apik dan udara yang sejuk, pas untuk menyesap kopi sambil menikmati camilan. Tempat ini berlokasi di Dusun Petung, Kepuharjo, Cangkringan, Sleman.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    SWADESI ADHILOKA

    SWADESI ADHILOKA

    Handayani FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini