Gudeg.net—Makanan yang digoreng renyah atau crispy selalu diminati, baik oleh anak-anak maupun orang dewasa. Namun, membuat adonan yang crispy tidak segampang itu.
Berikut resep pilihan Gudegnet agar adonan crispy tahan lama dan lezat.
Adonan Pencelup Renyah Empuk
Bahan
300 gr tepung terigu protein tinggi
50 gr tepung maizena
1 butir kuning telur
1 sdm susu bubuk
2 siung bawang putih, haluskan
½ sdt merica bubuk
½ sdt baking soda
Penyedap rasa secukupnya (jika mau)
300 ml air dingin
Cara Membuat
Campurkan semua bahan dan aduk sampai rata.
Tambahkan air dingin sedikit demi sedikit sampai tidak ada gumpalan. Jangan mengaduk terlalu lama.
Jika sudah terlihat rata, segera hentikan dan simpan adonan di suhu dingin.
Adonan Pencelup Renyah Kering
Bahan
250 gr tepung terigu
50 gr tepung beras
100 gr tepung maizena
½ sdt baking soda
1 sdm susu bubuk
2 siung bawang putih, haluskan
½ sdt merica hitam
Penyedap rasa secukupnya (jika suka)
Air dingin (sesuaikan dengan tingkat kekentalan yang diinginkan)
Cara membuat
Campurkan semua bahan, dan aduk dengan pengocok hingga tercampur rata. Tambahkan air dingin sedikit demi sedikit. Aduk terus sampai tercampur rata.
Pengocokan sebaiknya tidak terlalu lama. Tidak perlu sampai adonan berbuih.
Tepung Pelapis Kering (Breaded Flour)
Bahan
850 gr tepung terigu protein tinggi
150 gr tepung maizena
½ sdt baking soda
1 sdt bawang putih bubuk
½ sdt kaldu bubuk
Penyedap rasa (jika suka)
Cara membuat
Campur semua bahan, aduk sampai rata. Tepung siap digunakan.
Jika tidak langsung digunakan, simpan dalam kemasan plastik tertutup rapat.
Kirim Komentar