Tips Hari Ini

Cara Menjawab Ekspektasi Gaji dalam Wawancara Kerja

Oleh : Trida Ch Dachriza / Senin, 23 Agustus 2021 22:00
Cara Menjawab Ekspektasi Gaji dalam Wawancara Kerja

Gudeg.net—Kita sudah berhasil menyingkirkan ratusan pelamar lain. Tes wawancara awal sudah dilewati dengan sukses. Di tahap akhir, sampailah kita pada bagian yang sering membuat pelamar gugup, ekspetasi gaji.

Pertanyaan ini memang selalu menjadi topik pembicaraan, khususnya bagi pelamar fresh graduate. Bagaimana cara menjawabnya? Bagaimana kalau terlalu rendah/tinggi? Bagaimana kalau kisaran yang saya sebutkan di luar ekspektasi perusahaan?

Tentunya pertanyaan ini dapat dijawab dengan sedikit riset sebelum berangkat. Simak tips pilihan Gudegnet dari The Balance Careers untuk mejawab pertanyaan ini dengan mulus dan profesional.

#1 Manfaatkan teknologi

Untuk mempersiapkan jawaban yang baik, kita terlebih dahulu harus mengetahui berapa gaji rata-rata posisi yang kita incar, di industri yang kita lamar. Perlu diingat juga, lokasi menjadi penentu penting. Gaji seorang content creator di Jakarta dan di Yogya biasanya akan berbeda.

Gaji sebaiknya ada di kisaran wajar, tetapi mungkin ada beberapa perbedaan berdasarkan lokasi, tingkat pengalaman, atau ukuran perusahaan. Ada banyak situs yang dapat memberikan gaji rata-rata dan estimasi suatu posisi.

#2 Fleksibel

Kita bisa mencoba menjawab pertanyaan awal mengenai gaji dengan jawaban yang luas, seperti, "Ekspektasi gaji saya sesuai dengan pengalaman dan kualifikasi saya" atau, "Jika ini pekerjaan yang tepat untuk saya, saya yakin kita bisa mencapai kesepakatan tentang gaji". Ini akan menunjukkan bahwa Anda bersedia untuk bernegosiasi.

#3 Memberikan rentang

Setelah memulai dengan fleksibilitas kita mengenai gaji, kebanyakan perusahaan akan meminta angka. Dalam situasi ini, tawarkan mereka kisaran gaji yang kita inginkan (misalnya Rp4-6 juta).

Jangan lupa untuk memberikan rentang harga yang wajar sesuai lokasi, pengalaman, dan posisi.

#4 Jadikan gaji terakhir sebagai acuan

Bagi yang sudah bekerja, gaji terakhir atau saat ini dapat menjadi acuan berapa gaji yang diinginkan. Selain melakukan riset gaji, kita juga dapat menentukan kisaran gaji dengan menggunakan gaji saat ini atau sebelumnya sebagai titik awal, terutama jika kita pindah di industri yang sama.

Jika gaji terakhir kita terlalu rendah, asumsikan bahwa gaji terkahir kita ini sesuai dengan ekspektasi pasar. Jika kita pindah ke kota, provinsi, atau bahkan negara lain, jangan lupa untuk mempertimbangkan biaya hidup di tempat baru.

#5 Naikkan gaji

Jika riset awal kita menunjukkan gaji di pasaran cukup setara dengan gaji yang kita peroleh saat ini, beri diri kita kenaikan gaji. Gunakan angka tersebut sebagai titik terendah gaji yang ingin kita terima. Menaikkan gaji 15-20 persen masih wajar untuk diajukan. Tentunya saat memberikan estimasi kepada perusahaan, berikan angka yang lebih tinggi.

#6 Hanya berikan kisaran yang cocok untuk kita

Jangan memberikan estimasi atau kisaran gaji yang lebih rendah dari yang kita butuhkan, terutama jika kita harus menghidupi keluarga. Jika gaji Rp3 juta tidak cukup untuk membiayai sekolah, membeli susu, dan membayar tagihan, jangan berikan angka di kisaran tersebut.

#7 Sorot keahlian kita

Saat memberikan kisaran, kita dapat secara halus menekankan mengapa kita cocok untuk posisi itu dengan gaji yang diinginkan. Kita dapat memberikan jawaban seperti, “Berdasarkan 10 tahun pengalaman saya di bidang ini, saya mengharapkan gaji dalam kisaran RpXX hingga RpXXX.”.

#8 Bersiap untuk negoisasi

Bersiaplah untuk bernegosiasi. Banyak kandidat ragu-ragu untuk meminta gaji yang wajar karena mereka khawatir hal itu dapat merugikan kesempatan mereka untuk mendapat pekerjaan.

Namun, kita selalu dapat menegosiasikan gaji. Jika pekerjaan sudah ditawarkan kepada kita, jangan ragu untuk bernegoisasi.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM

    MBS 92,7 FM


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM



    BPPTKG

    BPPTKG

    Radio Kotaperak FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini