Seni & Budaya

Pembukaan Jogja Art Fair #2

Oleh : Iwan Pribadi / Senin, 00 0000 00:00
Pembukaan Jogja Art Fair #2

Jogja Art Fair #2Selasa malam kemarin (18/08) nampak gedung Taman Budaya Yogyakarta sangat berbeda dari  biasanya, masih pula ditambah dengan banyaknya massa yang berkumpul di halaman gedung yang sudah didandani  sedemikian rupa, sehingga membuat pangling jika melihat bangunan yang sering kali dijadikan lokasi kegiatan seni budaya di Yogyakarta tersebut . Itu semua merupakan salah satu bentuk suguhan rangkaian dari acara Jogja Art Fair #2 yang akan berlangsung hingga 5 September mendatang.

Untuk penyelenggaraan tahun kedua ini, kurator Aminuddin TH. Siregar menawarkan tema Spacing Contemporary yang dimaksudkan sebagai upaya untuk mendefinisikan pola teratur di dalam ruang perkembangan mutakhir antara praktik seni rupa, antar kecenderungan, motif, gagasan, dan pemikiran baru yang berkembang di dunia seni rupa Indonesia.

Perwujudan dari tema tersebut yang mungkin dapat ditemui adalah disalurkannya karya-karya dan seniman-seniman yang terlibat ke dalam kategori-kategori ruang dengan tema: Spacing Alternative, Spacing New Emergences, Spacing Critically – Politically, dan Spacing Historically.

Selain itu dengan tujuan agar pameran ini dapat lebih nyaman dinikmati secara artistik, ada pula yang disebut Commission works di mana seniman-seniman yang terdiri dari Stevanus Teddy Darmawan, Farhan Siki, Wiyoga Murdanto, dan Love Hate Love Plus, mencurahkan segala yang mereka mampu untuk –paling tidak secara visual- membantu mengemas kegiatan ini menjadi jauh lebih menarik.

Kegiatan tahunan yang dibuka oleh dr. Oei Hong Djien ini, juga menawarkan area Bookstore Space  yang berisi stan-stan dari media, penerbit, galeri, dan pihak-pihak yang berhubungan dengan infrastruktur seni rupa, yang akan memberikan informasi kepada masyarakat seputar seni rupa, khususnya seni rupa kontemporer.

Tidak ketinggalan sebagai acara pendamping JAF#2 kali ini adalah International Art Talk yang menghadirkan Adeline Ooi, seorang kurator dan penulis seni dari Malaysia, serta Wang Zineng, seorang spesialis seni rupa modern dan kontemporer Asia Tenggara di balai lelang Christie’s. Kedua tokoh ini akan membicarakan mengenai art fair, aktifitas seniman dan galeri, pasar dan seni rupa modern dan kontemporer di Asia Tenggara dewasa ini. Acara pendamping ini akan diadakan hari ini (19/08) pada pukul 19:00 WIB di ruang seminar Taman Budaya Yogyakarta.
Foto: Liebestraumus
 

0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JogjaFamily 100,9 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini