Sosial Ekonomi

Bulan Ramadhan, Tempat Karaoke Wajib Tutup

Oleh : Dude / Senin, 00 0000 00:00

Pada bulan Ramadhan, keberadaan tempat hiburan karaoke VVIP atau yang menyediakan ruang tertutup dilarang beroperasi. Hal ini untuk menjaga terciptakanya suasana religius selam bulan Ramadhan.

Hal tersebut dinyatakan oleh Wakil Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti dalam media relation yang digelar di Goeboek Resto, Jl. Wonosari Yogyakarta, Kamis (5/8).

"Larangan tersebut untuk menjaga suasana bulan Ramadan agar tetap khusyuk dan religius. Itu tentunya disesuaikan dengan dinamika yang ada," katanya.

Selain itu, Wawali juga menegaskan bahwa pihak restoran yang ada di Jogja dilarang untuk menyediakan minuman beralkohol selama bulan suci Ramadhan.

Lebih lanjut Wawali menyatakan bahwa, pada bulan suci ini semua pihak yang akan menyelenggarakan kegiatan juga harus menaati peraturan yang telah dibuat secara khusus untuk bulan Ramadhan.

"Selain itu, penyelenggara event juga harus menaati peraturan yakni harus digelar di atas pukul 22.00 dan berakhir pada pukul 01.00 WIB. Itu berlaku untuk penyelenggaraan event insidental maupun reguler," tegasnya.

Seluruh peraturan yang dibuat dilakukan demi tercapainya situasi dan kondisi masyarakat Kota Yogyakarta yang aman, nyaman dan tertib dalam bulan suci umat Islam tersebut.

0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini