Berita

Safari Tarawih Pemkot Yogyakarta

Oleh : Dude / Senin, 00 0000 00:00

Pada bulan Ramadhan tahun ini, safari Tarawih Pemerintah Kota Yogyakarta dimulai hari minggu 15 Agustus 2010. Safari tarawih tersebut seperti biasanya dibagi menjadi dua rombongan yakni rombongan pertama dipimpin Walikota dan rombongan kedua dipimpin Wakil Walikota.

Kepala Bagian Humas dan Informasi Setda Kota Yogyakarta, Herman Edy Sulistio, menyatakan, safari berlangsung dalam tujuh putaran dan berakhir pada 6 September 2010. Pada safari tersebut juga turut unsur Muspida dan dari DPRD Kota Yogyakarta.

Masjid-masjid yang akan dikunjungi oleh rombongan pertama safari tarawih meliputi, Masjid Al-Mukarromah, Ngampon Kuncen, Wirobrajan tanggal 15 Agustus, Masjid Tamtama, Prawirotaman MG III/535 tanggal 19 Agustus.

Masjid lainnya yaitu Masjid Al-Amna, Macanan, Bausasran, Danurejan, 23 Agustus, Masjid Cokrokusuman, Cokrokusuman Baru JT 2 Cokrodiningratan 25 Agustus.

"Sedangkan Masjid Qubba, Jl. Wachid Hasyim 34 Mantrijeron tanggal 30 Agustus, Masjid Rotowijayan, Kadipaten, Kraton pada 2 September dan terakhir Masjid Ad-Dzakirin yang berlokasi di Ngampilan, NG I/42 dikunjungi pada tanggal 6 September 2010," tuturnya.

Sementara itu rombongan kedua pada tanggal yang sama akan mengnjungi masjid Nurul Hidayah, Purwokinanti, PA I/245, Masjid Perak, Jl. Mondorakan, Kotagede, Masjid Nidaul Jannah, Terban, GK V/601, Masjid Al-Khasanah, Jl. Pringgokusuman, 32 Gedongtengen, Masjid Mujahidin, Blunyahrejo, Tegalrejo, Masjid Sulthonain, Nitikan UH 6/546 dan berakhir di Masjid BMI Yudonegaran, Jl. Ibu Ruswo 33 Gondomanan.

0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini