
Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Pengda Yogyakarta bakal kembali menyelenggarakan Jogja Bike Rendezvous (JBR) pada Sabtu - Minggu 28 - 29 April 2012 mulai jam 13.00 sampai selesai di Jogja Expo Center Yogyakarta.
Acara ini merupakan penyelenggaraan yang ke-7 dan merupakan gelaran acara pertemuan pengguna motor Harley Davidson terbesar
dengan konsep indoor.
Ketua HDCI Pengda Yogyakarta, Gatot kurniawan mengatakan bahwa gelaran ini merupakan sebuah bentuk aplikasi untuk membangun
rasa nasionalisme, cinta tanah air serta cinta pada budaya.
"Tahun ini Kami mengambil tema Ride To Heritage yang menegaskan bahwa Yogyakarta sebagai kota budaya dan sejarah yang
pastinya memiliki banyak sekali peninggalan sejarah dalam bentuk heritage seperti Kraton, Candi Prambanan dan bangunan
historis lain," jelas Gatot saat press conferense baru-baru ini.
Sementara itu Kabid Pengembangan Destinasi, Sinang Sukamta saat bertemu dengan rekan media mengatakan bahwa kegiatan JBR
tahun 2012 ini diharapkan bisa meningkatkan minat pengunjung untuk datang ketempat wisata di area Yogakarta dan sekitarnya.
"Sampai saat ini saja, menurut informasi dari panitia JBR mengatakan bahwa jumlah kamar yang dipesan sudah mencapai 300 room,
dengan asumsi 1 room unutk dua orang saja sudah ada 600 bikers yang akan berkunjung di sini," jelas Sinang.
Lebih lanjut, dengan adanya aktivitas pad bikers di Jogja, setidaknya kegiatan ini mampu membantu perekonomian masyarakat
sekitar. "Banyak para bikers akan melakukan transaksi seperti belanja, wisata kuliner, belanja akomodasi, serta membeli
oleh-oleh lain," tukasnya.
Sebagai informasi, pada tahun 2011 lalu penyelenggaraan event JBR terbukti membantu perekonomian masyarakat dalam hal
pembelanjaan kebutuhan hingga 1.5 miliar.
"Karena diprediksi bikers yang hadir itu sekitar 1500 orang, kami berharap pergerakan ekonomi di Jogja bisa
mencapai 2.5 miliar," pungkas Sinang Sukamta.
Kirim Komentar