Teknologi

Daniest Trike Bike Peroleh BEST CONCEPT di Kustomfest 14

Oleh : Budi W / Senin, 00 0000 00:00
Daniest Trike Bike Peroleh BEST CONCEPT di Kustomfest 14



Daniest Trike Bike awalnya tak disangka mendapat penghargaan Best Concept Bicycle Kategori Free For All (FFA) Kustom Bicycle di event Kustomfest 2014 minggu lalu di JEC Yogyakarta. Demikian informasi tersebut diungkap oleh Jamaluddin Latief selaku konseptor sekaligus desainer Daniest Trike Bike, saat berbincang-bincang di rumahnya dikawasan Sugeng Jeroni Yogyakarta sore ini.

Sepeda milik Daniel Suharta yang dikerjakan semenjak pertengahan tahun 2013 ini menjadi sepeda paling mencuri perhatian mengingat konsep unik yang menjadi alasan utama panitia mengambilnya menjadi juara best concept. "Sepeda ini cocok untuk rekreasi, makanya kursi yang ditumpangi bisa dibongkar pasang menjadi meja untuk tempat makanan, plus dilengkapi beberapa kursi untuk duduk, cocok untuk relaks, berteduh disebuah pohon kemudian untuk nyantai," tukasnya.

Alat transportasi kayuh bernomor registrasi BP005 ini menggunakan kayu jati Belanda dan besi lokal. Awalnya ia ber ide ingin menggunakan besi impor kromoli [chromoly] mengingat besi tipe ini ringan namun kuat. Usut punya usut di Jogja lumayan susah untuk mendapatkan besi jenis tersebut. Akhirnya diputuskan menggunakan besi lokal karena stok yang melimpah. "Repotnya kalau menggunakan kromoli, bahannya harus import dan harus beli dalam jumlah besar," ujarnya.

Secara umum sepeda ini menggunakan ban Schwalbe berukuran 26 x 2.15 yang bisa digunakan di medan berpasir dan aspal. Berbeban kosong sekitar 20 kg dan dapat dinaiki oleh 2 orang dewasa dan 1 orang anak. Mudah dikendarai dan nyaman. Biaya produksi yang digunakan untuk menciptakan Daniest Trike Bike  ini mencapai puluhan juta rupiah, belum termasuk para pekerjanya. Proses pembuatannya pun sampai dirombak hingga 2 kali agar penggunanya nyaman memakai sepeda tersebut.

Jika ditilik dari suksesnya sepeda tersebut, Jamal optimis peng-kustom sepeda di Yogyakarta mampu bersaing dikancah nasional. SDM pembuat sepeda kustom di kota kreatif ini sangat mumpuni. "Setiap orang sebenarnya dapat berkreasi dengan sepeda. Diluar materinya, seseorang bisa menciptakan sepedanya sendiri sesuai dengan kebutuhan dan tidak harus beli di toko," ungkapnya.

Bagaimana, sudah mulai tertarik untuk mengkustom sepeda? Selamat ya rekan-rekan pembuat Daniest Trike Bike, kalian hebat! 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    ARGOSOSRO FM 93,2

    ARGOSOSRO FM 93,2

    Argososro 93,2 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini